BENGKULU, KORANRB.ID – Warga Kota Bengkulu yang memiliki warung, lekas mendaftar ke Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Bengkulu untuk mendapatkan bantuan dari Kementerian Perdagangan (Kemendag). Sebab saat ini masih tersisa 5 kuota lagi.
Disperindag sudah mendapatkan 10 pemilik warung kelontong untuk mendapatkan bantuan Kemendag tersebut.
Pencarian untuk lima pemilik warung calon penerima bantuan terus dilakukan hingga kemarin.
Hal tersebut dibenarkan Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Kota Bengkulu, Erika Ariesti, S.STP.
BACA JUGA:Curi Motor dan 2 Karung Kopi Milik Teman Sendiri, Warga Benteng Dibekuk Polisi
Ia mengatakan bahwa memang sebelumnya Disperindag kewalahan mencari pelaku usaha warung kelontong yang memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan dari Kemendag.
Namun saat ini sudah mendapatkan titik terang dimana terdapat 10 pelaku usaha warung kelontong yang sudah memenuhi syarat.
Selanjutnya Disperindag masih mencari pelaku usah untuk memenuhi syarat untuk terima bantuan tersebut, sisanya 5 kuota lagi.
"Bagi masyarakat kota Bengkulu silakan mengajukan,” jelas Erika.
Ia melanjutkan bahwa siapa saja boleh mendaftar selagi dia memenuhi syarat untuk mendapatkannya.
"Untuk bantuan hari ini sendiri memiliki syarat ketentuan yang harus dipenuhi oleh pihak pelaku usaha.
Mulai dari mereka harus memiliki rekening listrik sendiri, warung harus pisah dari rumah dan paling penting warung tersebut semi permanen," jelas Erika.
Disperindag Kota Bengkulu berharap bantuan itu bisa bermanfaat.
"Kita berharap bantuan ini cepat didapat sebeb bantuan ini sangat berguna untuk pelaku usaha," tutup Erika.