KORANRB.ID - Menurut catatan US Department of Agriculture (USDA), 100 gram oyong mengandung 453 miligran kalium.Selain itu, Oyong juga mengandung serat, vitamin A, B, C dan juga mineral seperti zat besi, fosfor serta magnesium.
Sayuran tersebut juga memiliki kandungan protein, karbohidrat dan juga lemak.
Berkat adanya kandungan gizi tersebut, manfaat untuk ibu hamil adalah sebagai berikut
1. Menjaga Daya Tahan Tubuh
Sebuah studi menjelaskan bahwa mengkonsumsi sayur Oyong secara rutin dapat membantu menstabilkan serta sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh ibu hamil.
Selain itu, mengonsumsinya juga akan membantu pertumbuhan dan perkembangan janin di kandungannya.
BACA JUGA:Punya Suara Khas! Berikut 5 Fakta Unik Burung Piping Plove
BACA JUGA:5 Shio yang Bikin Beruntung Minggu Ini, Apakah Kamu Termasuk Diantaranya
2. Mengatasi Sembelit
Kandungan serat yang terdapat pada sayur Oyong dapat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan selama kehamilannya.
Tidak hanya mencegah saja, senyawa pada sayur Oyong juga mampu mengatasi masalah sembelit atau Konstipasi.
3. Menurunkan Risiko Anemia
Zat besi yang terkandung dalam sayur Oyong dapat membantu tubuh mengoptimalkan pembentukan sel darah merah, sehingga bisa ikut menurunkan resiko anemia atau penyakit kurang darah.
4. Kaya Antioksidan
Salah satu manfaat sayur Oyong untuk ibu hamil selanjutnya adalah dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh berkat kandungan antioksidan yang terkandung di dalamnya.