KORANRB.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu menyelenggarakan senam massal dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 Provinsi Bengkulu 2024.
Senam massal berlangsung di lapangan Plaza Stadion Olahraga Sawah Lebar, Kamis, 7 November 2024.
Senam massal tersebut juga diikuti kepala Organisasi Pejabat Daerah (OPD) Provinsi Bengkulu serta perwakilan dari instansi terkait, ratusan siswa SMA, Kepala Sekolah (Kepsek) serta masyarakat umum.
Diungkapkan, Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Bengkulu, Khairil Anwar pada sambutannya, Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dan kepala OPD yang turut berpartisipasi dalam senam massal ini untuk memeriahkan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA: Bappeda Kota Bengkulu Terima Kujungan Tim CIP Kemendagri
BACA JUGA:Mensos Dijadwalkan ke Kota Bengkulu, Ini Agendanya
“Semoga dengan berkumpul bersama pada pagi ini (kemarin, red), euforia HUT ke-56 Provinsi Bengkulu semakin dirasakan oleh kita semua,” ungkap Khairil Anwar.
Lebih jauh, Khairil menyampaikan, bahwa senam massal ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani masyarakat.
Kemudian, senam massal juga dapat dijadikan momentum dalam mempererat tali silahturahmi, baik antar pejabat dan para masyarakat Bengkulu.
“Dengan momentum HUT ini, semoga kita dapat bersama-sama menumbuhkan solidaritas antarsesama untuk membangun Provinsi Bengkulu yang kita cintai,” beber Khairil.
BACA JUGA: Kerugian Akibat Penyakit Ngorok Ditaksir Capai Rp23 Miliar
Sebelumnya, Pemprov Bengkulu melakukan rapat finalisasi persiapan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu, diketahui, rapat bertujuan untuk memastikan kelancaran dan kesuksesan seluruh rangkaian kegiatan HUT ke-56.
Kepala Biro Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Karo Pemkesra) Provinsi Bengkulu, Ferry Ernez Parera, menyampaikan kepada seluruh OPD terkait agar segera merencanakan dan mempersiapkan segala sesuatunya sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing.
Pada kesempatan tersebut, Ferry mengingatkan para penanggung jawab persiapan pelaksanaan HUT ke-56 Provinsi Bengkulu untuk memastikan kesiapan mereka dalam melaksanakan tugas masing-masing.