Distribusi Logistik Pilkada Seluma Dikawal Ketat, Hari Ini Ditargetkan Rampung

Senin 25 Nov 2024 - 23:32 WIB
Reporter : M.Zulkarnain Wijaya
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

“Untuk kekurangannya sudah tidak ada, karena sebelum adanya proses distribusi logistik, Panita Pemungutan Suara (PPS) sudah melakukan penyetingan logistik di gudang KPU Seluma,” pungkas Iwan Setiawan.

Sedangkan pada Senin sekitar pukul 08.00 WIB, Polres Seluma menggelar apel pergeseran pasukan di halaman Mapolres Seluma, tercatat sebanyak 300 personel polri untuk pengamanan TPS mengikuti apel ini.

BACA JUGA:Logistik TPS Sulit di Kabupaten Kaur Mulai Disalurkan

BACA JUGA:Hingga Awal November, Total 95 Kasus HPR di Mukomuko

Apel pergeseran pasukan dipimpin Kapolres Seluma AKBP. Arif Eko Prastyo, SIK, MH didampingi para pejabat utama (PJU) di lingkungan Polres Seluma, serta BKO dari Polda Bengkulu.

Dalam amanatnya, Kapolres menegaskan tujuan diadakannya apel pergeseran pasukan untuk memberikan pengamanan melekat selama pemungutan suara, dan rekap hitung suara di TPS, pada pemilu serentak tahun 2024 di wilayah Kabupaten Seluma hingga seluruh logistik Pilkada kembali ke KPU Kabupaten Seluma.

"Pengamanan TPS ini bersifat melekat jangan sampai ada hal yang tidak diingin terjadi selama pemungutan suara hingga rekap hitung nantinya," tegas Kapolres.

Kapolres juga mengimbau personelnya yang bertugas nantinya, untuk senantiasa menjaga kesehatan selama bertugas, karena seluruh personelnya sudah dibekali jatah sarana dan prasarana, dan obat-obatan multivitamin yang bertujuan agar stamina para petugas tetap fit dalam bertugas.

"Kita berharap rekan-rekan semuanya yang bertugas di setiap TPS untuk senantiasa menjaga kesehatannya, agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal dalam menjaga di setiap TPS, semoga bekal yang diberikan cukup hingga tahapan pengamanan usai,"pungkas Kapolres.

Kategori :