Perlu Pembenahan dan Peningkatan SDM di Dinas PUPR-P Lebong

Senin 17 Feb 2025 - 22:57 WIB
Reporter : Rusman Afrizal
Editor : Ade Haryanto
Perlu Pembenahan dan Peningkatan SDM di Dinas PUPR-P Lebong

LEBONG, KORANRB.ID - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P) Lebong, Fakhrurrozi, S.Sos., M.Si mengatakan perlu adanya pembenahan administrasi dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Dinas PUPR-P Lebong.

Ini disampaikan, Fakhrurrozi saat memimpin rapat bersama seluruh pegawai Dinas PUPR-P Lebong di Aula Kantor PUPR-P Lebong, Senin, 17 Februari 2025. 

Pembenahan administrasi dan peningkatan SDM perlu dilakukan di Dinas PUPR-P Lebong, karena Fakhrurrozi menilai selama ini ada sedikit kekacauan sistem administrasi di Dinas PUPR-P Lebong.

Kemudian SDM yang ada dinilai perlu ditingkatkan untuk memajukan pembangunan di Kabupaten Lebong. 

BACA JUGA:Rp200 Juta untuk Bantuan RTLH di Kabupaten Kaur

“Kita pembenahan internal, mulai dari SDM, administrasi dan kebersihan,” katanya.

Kemudian, kebersihan di Dinas PUPR-P Lebong dinilai perlu ditingkatkan lagi, meski saat ini Fakhrurrozi mengakui untuk kebersihan di Dinas PUPR-P Lebong sudah cukup baik.

“Kemudian saya minta tadi kepada semua bidang agar dilakukan pembenahan ruangan, agar kita bekerja bisa santai dan nyaman,” ujarnya. 

Fakhrurrozi menegaskan, di Dinas PUPR-P Lebong tidak ada lagi namanya pro 01 dan 02 karena Pilkada sudah berakhir.

BACA JUGA:Proses Hukum Gedung PA Mangkrak Terus Berjalan, Pemanggilan Saksi, Tunggu Hasil Audit

Saat ini, bukan lagi mempermasalahan pilihan. Tapi, bagaimana seluruh ASN dapat bekerja sama untuk menuju perubahan ini untuk menuju Kabupaten Lebong lebih baik.

“Selanjutnya kami sampaikan, yang bagus harus kita pertahankan dan yang kurang bagus harus kita evaluasi,” tutupnya. 

Untuk diketahui, Fakhrurrozi saat menjabat sebagai Plt. Kadis PUPR-P Lebong dan juga Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Lebong. 

Fakhrurrozi dipercaya Bupati Lebong, Kopli Ansori sebagai Plt. Kadis PUPR-P Lebong menggantikan, Plt Kadis PUPR-P sebelumnya, Arman Yunizar yang saat ini sudah resmi pindah tugas ke Dinas PUPR Provinsi Bengkulu.

 

Kategori :