"Melalui program SDGs Future Leaders, kami berharap semangat Sinergi Bagi Negeri dari para mahasiswa mampu mewujudkan ide kreatif dalam upaya membangun negeri melalui berbagai program yang berdampak untuk masyarakat, terukur, mampu telusur dan berkelanjutan,” tutup Muhib.
Pada kesempatan yang sama, Yayasan AHM secara simbolis juga menyerahkan Beasiswa Pendidikan 2024 bagi Perguruan Tinggi di Tanah Air dengan total senilai Rp984 juta.
Beragam program ini didukung oleh PT Hitachi Astemo Bekasi Manufacturing, PT Musashi Auto Parts Indonesia, PT Suryaraya Rubberindo Industries, PT Yutaka Manufacturing Indonesia, serta jaringan bisnis dan sepeda motor Honda PT Mitra Pinasthika Mulia sebagai Main Dealer regional Jawa Timur & NTT.