Pengasingan yang dialalami, berjalan 6 bulan di Banda Neira, yakni dari tahun 1936 hingga 1942.
Keduanya keluar dari Banda Neira sesaat sebelum datangnya pasukan Jepang ke Banda Neira pada 1 Februari 1942.
Mengunjungi Rumah Budaya Banda Neira tidak hanya akan memberikan kita wawasan tentang masa lalu, tetapi juga memperkaya pemahaman tentang perjuangan tokoh-tokoh besar dalam membangun Indonesia.
BACA JUGA:Kawasan Objek Wisata Pasar Bawah Bebas Biaya Parkir, Laporkan Jika Ada Pungutan
3. Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur
Rumah pengasingan Soekarno di Ende, yang kini menjadi museum, adalah tempat yang sarat dengan kenangan sejarah.
Tepat pada 28 Desember 1933, Gubernur Jenderal Pemerintah Kolonial Hindia- Belanda, De Jonge, mengeluarkan surat keputusan pengasingan Ir. Soekarno ke Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur.
Bapak proklamor Indonesia tersebut, harus menerima diasingkan ke Ende karena pemerintah Hindia – Belanda meras kegiatan politiknya sangat membahayakan kedududukan Pemerintah Hindia - Belanda.
Soekarno turut membawa keluarganya saat menjalani pengasingan di Ende, Soekarno diberikan rumah pengasingan yang terletak di Kampung Ambugaga, Kelurahan Kotaraja.
BACA JUGA:5 Objek Wisata Tersembunyi di Pulau Enggano Pulau Terluar Indonesia di Samudra Hindia
Adapun keluarganya, yakni Inggit Garnasih, mertuanya Ibu Amsi, dan kedua anak angkatnya, Ratna Djuami dan Kartika. Diketahui Soekarno dan keluarga tinggal di Ende selama empat tahun.
Menelusuri museum ini akan membawa kita pada perjalanan yang menggugah tentang perjuangan Soekarno dan keluarganya selama masa pengasingan di sana.
4. Bengkulu
Rumah pengasingan Soekarno di Bengkulu, yang juga bertransformasi menjadi museum, adalah saksi bisu dari perjalanan panjang perjuangan Bung Karno dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Melalui kunjungan ke museum ini, kita dapat merenungkan kembali perjuangan besar para pahlawan kita.
BACA JUGA:Pulau Tikus, Pulau Destinasi Wisata Pesona Alam di Kota Bengkulu