Menaruh Barang di Atas Mobil Saat Mudik Bisa Bikin Celaka, Simak Penjelasannya

Senin 08 Apr 2024 - 09:13 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID – Bagi anda yang akan melaksanakan mudik merayakan idul Fitri di kampung halaman selama Idul Fitri. 

Terutama yang menggunakan kendaraan atau mobil pribadi untuk perjalanan jauh tentunya sudah lazim menaruh barang di atas atap mobil

Ini biasanya dilakukan karena bagian dalam mobil anda akan dipenuhi dengan anggota keluarga. 

Sedangkan, bagasi kendaraan tidak mampu menampung barang-barang bawaan anda yang biasanya cukup banyak. 

BACA JUGA:Jelang Lebaran, 5.450 Pemudik Mendarat di Bengkulu

Bahkan biasanya setelah melakukan balik lebaran, jumlah barang bawaan anda akan lebih banyak karena ditambah dengan oleh-oleh yang sudah menjadi kebiasaan warga tanah air setiap pulang dari bepergian.

Berikut adalah tips untuk mengangkut barang diatas atap kendaraan,

1. Gunakan Roof Rack 

Anda ada baiknya menggunakan roof rack di bagian atap kendaraan anda jika ingin membawa barang di bagian atas mobil. 

Roof rack yang anda pasang juga harus dipastikan kuat dan memiliki daya rekat sehingga tidak membuat roof rack tersebut bergerak saat kendaraan anda melaju. 

2. Tali Pengikat Khusus 

Ada baiknya anda tidak menggunakan sembarang tali untuk mengikat barang yang anda tempatkan di atas mobil. 

BACA JUGA:Kapolres Kaur Larang Warga Mudik Pakai Sepeda Motor

Ada baiknya anda menggunakan tali strap dengan pengunci khusus sehingga dipastikan barang-barang tersebut terikat dengan kuat. 

Jangan sesekali mengikat dengan tali yang licin karena tali tersebut bisa saja mengendur saat anda melaju terutama di jalan yang menikung. 

Kategori :