Saat Iran Serang Israel, Netanyahu Sembunyi di Sini, Aman dari Rudal Canggih

Presiden Israel Benyamin Netanyahu sembunyi di bunker saat Iran menyerang. (Foto: radarperna.disway)--

BENGKULU, KORANRB.ID - Saat Iran Serang Israel pada Sabtu 13 April 2024 lalu, banyak yang bertanya-tanya di mana posisi PM Israel Benjamin Netanyahu. 

Rupanya Netanyahu sembunyi di sini. Tempat tersebut aman dari serangan rudal canggih.   

Tempat persembunyian Netanyahu itu merupakan vila terletak di lingkungan Talpiot di Yerusalem. 

Vila itu adalah properti yang sering digunakan oleh pasangan Netanyahu selama beberapa tahun terakhir ini. 

BACA JUGA:Usai Dirudapaksa Pacar, Siswi SMP Bengkulu Tengah Ditinggal di Semak - semak

Vila memiliki bunker memiliki tempat perlindungan rudal yang canggih.

Sumber yang dekat dengan Netanyahu membenarkan bahwa pasangan tersebut bersembunyi di bunker tersebut pada akhir pekan lalu.

Namun, belum ada tanggapan dari kantor Netanyahu. 

Dilansir dari Times of Israel, puluhan ribu warga Israel menghadiri protes terhadap pemerintah di berbagai lokasi di seluruh negeri pada Minggu 14 April 2024.

Sejumlah demonstran berunjuk rasa di dekat rumah mewah dengan keamanan tinggi di Jalan Caspi Yerusalem, milik miliarder AS keturunan Yahudi, Simon Falic. 

BACA JUGA:Usai Rakor dengan Menteri, Gubernur Rohidin Pastikan Tol Bengkulu Kembali Dilanjutkan

Ia merupakan teman Netanyahu.

Sang perdana menteri dan istrinya dilaporkan berlindung di dalam bunker di kediaman tersebut pada akhir pekan lalu untuk menghindari serangan rudal Iran. 

’’Anda adalah kepala [pemerintahan], Anda bertanggung jawab,’’ seru para pengunjuk rasa, yang berdiri di luar pagar rumah besar tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan