Bupati Dorong Potensi Wisata Bengkulu Selatan, Ada 46 Objek Wisata Potensial

WISATA: Acara festival di lokasi wisata Pasar Bawah Bengkulu Selatan.-foto: rio/koranrb.id-

KORANRB.ID - Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi, SE, MM mendorong seluruh potensi wisata di 11 kecamatan menjadi peluang ekonomi masyarakat.

Melalui 46 objek wisata potensial dinilai mampu mendorong peningkatan ekonomi. 

Bengkulu Selatan memiliki potensi wisata yang beragam dan tersebar di seluruh Kecamatan.

Dikatakan Gusnan, mayoritas masyarakat Bengkulu Selatan adalah petani.

BACA JUGA:Potensi Gelombang Panas di Indonesia Kecil, Ini Penjelasan Lengkap BMKG

Kendati demikian masyarakat Bengkulu Selatan masih mempunyai peluang untuk membantu ekonomi.

Salah satunya melalui potensi wisata di desa-desa.

Melalui objek wisata masyarakat dapat memanfaatkan alam untuk kelola sebaik mungkin dan menghasilkan uang.

"Pemerintah mendorong penuh seluruh wisata potensial untuk dikembangkan, langkah pertama adalah mau," kata Gusnan.

BACA JUGA:Soroti Kekerasan Terhadap Jurnalis, Dewan Pers Gelar Workshop Peliputan Pilkada 2024

Sebagai lulusan magister ekonomi, Gusnan mengaku paham betul tentang potensi ekonomi yang menghasilkan uang.

Dengan kondisi alam dan geografis Bengkulu Selatan, ia menilai mampu untuk menciptakan peluang ekonomi.

Namun ia menyadari tidak akan mampu berkerja sendiri tanpa didukung oleh masyarakat.

BACA JUGA:KPU Provinsi Bengkulu Tunggu Dana Hibah Pilkada Serentak 2024

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan