Pembangunan Alun Alun Berlanjut, Anggarkan Rp 500 juta, Ini Itemnya
TINJAU : Bupati Seluma saat meninjau Alun Alun Tais Seluma. Foto: Zulkarnain/RB--
SELUMA, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Seluma pada tahun ini kembali menggelontorkan dana Rp 500 juta untuk pembangunan lanjutan Alun Alun di Kota Tais Kecamatan Seluma.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Dinas PUPR Seluma, M. Saipullah. Dikatakannya bahwa nanti pembangunan tersebut bertujuan untuk memaksimalkan dan mempercantik tampilan Alun Alun Tais, karena lokasi tersebut merupakan salahsatu pusat keramaian yang dapat dinikmati oleh masyarakat Kabupaten Seluma maupun pengunjung.
“Kita lanjutkan kembali pembangunannya, ini merupakan tahap ketiga. Semoga nantinya tampilan Alun Alun Tais dapat lebih cantik dan bermanfaat bagi pengunjungnya,” terang Kadis PUPR.
BACA JUGA:Kesal Listrik Padam, Warga Kaur Aksi di PLN, Ini 7 Tuntutan Mereka
Dijelaskan Saipul, adapun item yang akan dibangun di Alun Alun Tais yakni gerbang pintu masuk, taman bermain anak, tambahan lampu taman, tribun (tempat duduk terbuka) dan beberapa item tambahan lainnya sehingga fasilitas di Alun Alun Tais lebih banyak.
“Mungkin nanti ada beberapa item lainnya yang dibangun, dana Rp 500 juta tersebut nantinya juga dipotong untuk PPN 11 persen dan PPH 1,75 persen, jadi tidak seluruhnya untuk pembangunan,” ungkap Kadis.
Ditambahkan Saipul, saat ini tahapan prosesnya masih dalam perencanaan, rencananya jika tidak ada perubahan maka pertengah bulan Mei ini akan mulai lelang fisik.
“Pertengahan mei kita upayakan mulai lelang fisik,”pungkas Saipul.
BACA JUGA:Antisipasi Cuaca Panas saat Haji, Kemenag Lakukan Langkah Ini
Terpisah, Bupati Seluma, Erwin Octavian,SE mengatakan bahwa pembangunan Alun Alun Tais dibuat untuk kenyamanan masyarakat Kabupaten Seluma, karena nantinya Alun Alun Tais ini memang diprioritaskan untuk sarana rekreasi dan tempat berkumpul masyarakat Kabupaten Seluma.
"Mudah mudahan setelah selesai nanti, Alun Alun dapat dirawat dan dimanfaatkan sebaik mungkin agar dapat bertahan untuk jangka panjang,"jelas Bupati.
Sebelumnya pada Agustus tahun 2023 lalu pembangunan Alun Alun Tais tahap dua dianggarkan sebesar Rp 501 juta menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemkab Seluma 2024.
Dijelaskan Kabid Cipta Karya, Aries Taven, ST, pada pembangunan tahap dua lalu meliputi pemasangan paving block pada semua lingkar luar alun alun.
Termasuk lahan parkir mobil bagian depan alun alun dan sekitar tugu alun alun juga dipasang paving block dengan motif berpola untuk mempercantik alun alun.