Cara Mengetahui Lawan Bicara Tidak Memahami Materi dan Tips Mengatasinya

DISKUSI: Mengalihkan perhatian lawan bicara terkadang efektif digunakan. (Firmansyah/RB)--

KORANRB.ID – Terkadang anda pastikan bertemu atau masuk ke pembicaraan yang akhirnya membuat anda harus berinteraksi secara inten dengan seseorang yang anda belum ketahui apakah lawan bicara anda ini mengerti tidak dengan materi yang anda sampaikan.

Untuk itu anda perlu mengenali apakah lawan bicara memahami materi atau tidak sehingga waktu dalam percakapan yang kompleks tidak terbuang sia-sia.

Ada beberapa tanda yang bisa membantu anda mengidentifikasi apakah lawan bicara memahami materi atau tidak.

Sebab orang yang memahami materi cenderung menunjukkan ekspresi wajah yang terlibat dengan bahasa tubuh yang menunjukkan ketertarikan dan pemahaman.

BACA JUGA:Rem Blong Saat Mengemudi? Jangan Panik, Lakukan Cara Ini Biar Terhindar dari Kecelakaan

Sedangkan bagi mereka yang tidak memahami mungkin  akan mengangguk atau menggerakkan kepala dengan setuju ketika topik dibahas.

Orang yang memahami materi cenderung mengajukan pertanyaan yang lebih mendalam atau kompleks, menunjukkan bahwa mereka telah memproses informasi dengan baik dan mencoba memperluas pemahaman mereka.

Ketika anda mengajukan pertanyaan atau memberikan penjelasan, anda juga perlu melihat bagaimana lawan bicara merespons.

Orang yang memahami materi biasanya memberikan jawaban yang relevan atau bertanya untuk klarifikasi.

BACA JUGA:Berikut Cara Mendeteksi Seseorang Berbohong Serta Langkah Agar Tak Menjadi Korban Kebohongan

Kemudian juga orang yang memahami materi cenderung menggunakan istilah dan konsep yang tepat secara kontekstual, menunjukkan bahwa mereka telah menyerap informasi dengan baik.

Jika memungkinkan, lihat apakah lawan bicara tersebut mampu menerapkan pengetahuan yang mereka miliki dalam situasi nyata atau menjawab pertanyaan konkret.

Namun, penting untuk diingat bahwa beberapa orang mungkin tidak mengekspresikan pemahaman mereka dengan cara yang jelas, atau mereka mungkin merasa malu untuk bertanya jika mereka tidak memahami sesuatu.

Oleh karena itu, komunikasi terbuka dan ramah sangat penting dalam menilai pemahaman seseorang terhadap materi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan