Pemkab Bengkulu Tengah Gelar Upacara Peringati Hari Lahir Pancasila
KHIDMAT: Pemkab Bengkulu Tengah menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila.-foto: jeri/koranrb.id-
KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah melaksanakan upacara memperingati Hari Lahir Pancasila di halaman Kantor Bupati Bengkulu Tengah, Kecamatan Karang Tinggi, Senin 3 Juni 2024.
Penjabat Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si bertindak langsung sebagai inspektur upacara.
Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Bengkulu Tengah, Heriyandi Roni menyampaikan, Pancasila jiwa pemersatu bangsa menuju Indonesia Emas tahun 2045.
BACA JUGA:HET Beras Premium dan Medium Resmi Naik, Ini Rinciannya Per Provinsi
Semuanya patut mensyukuri, sebab sebagai sebuah bangsa yang majemuk, Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi pemandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara.
“Dalam momentum yang sangat bersejarah ini saya mengajak komponen bangsa dimana pun berada untuk bahu-membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” katanya.
Lanjutnya, Pancasila harus senantiasa dijiwai dan dipedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia.
BACA JUGA:Tips Hemat untuk Masa Depan yang Lebih Baik
Keberadaan Pancasila merupakan anugerah Tuhan yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia.
Sebab dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur dan menujung tinggi nilai-nilai inklusifitas, toleransi, dan gotong royong.
“Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasioanal Bhinneka Tunggal Ika. Semoga ke depan dan seterusnya warga Kabupaten Bengkulu Tengah dapat mempedomani nilai-nilai Pancasila,” harapnya.
Turut hadir unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, Inspektur Inspektorat, Kepala OPD, instansi vertial, ASN di lingkungan Pemkab Bengkulu Tengah dan tamu undangan lainnya.(**)