Big Match Piala Eropa 2024: Prediksi Spanyol Vs Kroasia, Asa Terakhir Modric

MODRIC: Piala Eropa 2024 jadi asa terakhir Luca Modric untuk memberi gelar kepada negaranya.-foto: uefa/koranrb.id-

BACA JUGA:Persaingan Ketat, Total Pelamar Sekolah Kedinasan 161.216, STAN Terbanyak 38.355 Pelamar

BACA JUGA: Minggu 16 Juni, Pemprov Bengkulu Akan Bagikan 3 Ton Ikan Bandeng

Sebuah capaian yang luar biasa, mengingat Kroasia bukanlah negara tradisi juara Piala Dunia semisal Brazil, Jerman ataupun Argentina. 

Jelang laga perdana menghadapi Spanyol, Modric merasa siap menghadapi para pemain yang kerap dihadapi di La Liga.

"Tentu kami sudah siap menghadapi Spanyol," kata Modric dikutip dari laman resmi UEFA, Sabtu 15 Juni 2024. 

Dengan mengandalkan pemain muda, Modric pun berkeyakinan penuh Kroasia di masa sekarang akan mampu memberi hasil yang terbaik.

"Permainan tim adalah kekuatan kami. Banyak pemain dari Piala Dunia Qatar yang masih bersama kami, dan para pemain muda telah bergabung. Mereka telah menunjukkan bahwa mereka dapat diandalkan dan dapat membuat perbedaan. Ini merupakan nilai tambah bagi kami semua. Saya senang Perišić kembali ke performa terbaiknya," kata Modric. 

BACA JUGA:Waspada! Gelombang Tinggi Masih Ancam Keselamatan Pengguna Jalinbar

BACA JUGA:The Daddies Layani Ganda Taiwan, 3 Pebulutangkis Indonesia Maju Semifinal Australian Open 2024

Duel kontra Spanyol di laga pembuka Piala Eropa nanti malam, dapat dijadikan Modric sebagai ajang balas dendam usai kekalahan di Final UEFA Nations League (UNL) 19 Juni tahun lalu. 

Saat itu, Kroasia kalah lewat drama adu pinalti 4-5 setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal. 

Laga Sabtu malam juga merupakan duel ulangan babak 16 besar Euro 2020.

Ketika itu, Spanyol dan Kroasia bermain sama kuat 3-3 di waktu normal, namun di babak tambahan waktu  La Roja sukses menambah dua gol yang membuat Kroasia harus angkat koper lebih awal. 

BACA JUGA:Ternyata Ini Penyebab Krisis Air Serta Cara Menanggulanginya

BACA JUGA: Antisipasi Elnino, Penyaluran 232 Unit Pompanisasi Dipercepat Pemprov Bengkulu

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan