Viral Judi Online, Kapolres Periksa Handphone Seluruh Polisi

PERIKSA : Wakapolres Kompol Rahmat Hadi Fitrianto sedang memeriksa handphone anggota.--Foto: Rio Agustian. Koranrb.Id

KOTA MANNA, KORANRB.ID - Kapolres Bengkulu Selatan AKBP. Florentus Situngkir S.IK secara mendadak melakukan pemeriksaan seluruh handphone (Hp) milik anggota di lingkungan Polres Bengkulu  Selatan, Rabu, 19 Juni 2024.

Pemeriksaan handphone polisi tersebut bukan hanya menyasar personel yang ada di Mapolres saja, tetapi keseluruh polisi di Polsek-Polsek. 

Kapolres mengatakan pemeriksaan Hp personel Polres Bengkulu Selatan bukan hanya sekali ini saja, sudah sering dilakukan.

BACA JUGA:Bengkulu Selatan Vaksin Rabies Gratis Hari Ini, Syaratnya Apa Saja? Catat

BACA JUGA:HUT ke-54 Astra Motor Manjakan Konsumen dengan Promo Menarik

Pemeriksaan Hp dilakukan pascaviralnya dampak judi online. Sehingga Kapolres melakukan pemeriksaan handphone anggota polisi dengan tujuan untuk menjaga integritas dan profesionalisme Polri.

"Bukan karena viral dampak judi online saja ya. Ini juga bertujuan untuk memastikan tidak ada personel kita yang terlibat dalam kegiatan judi online. Karena itu dapat merusak citra dan kinerja kepolisian," tegas Kapolres.

Dari pantauan di lapangan hasil pemeriksaan Hp milik personel itu, tidak ditemukan adanya indikasi keterlibatan aktivitas judi online.

Hanya saja Kapolres memastikan, pihaknya tetap berkomitmen terus menjaga disiplin dan integritas di Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu.

"Pengecekan ini merupakan salah satu bentuk keseriusan kami dalam memberantas segala bentuk penyimpangan yang berpotensi merugikan masyarakat dan institusi," ujar Kapolres.

BACA JUGA:Pilkada Sudah Dekat, 3.458 Warga Bengkulu Selatan Belum Rekam E-KTP

BACA JUGA:Arisan Puyang Geruntang Ajang Memperkuat Silaturahmi Warga Pino Raya

Kapolres kembalibmengingatkan, kepada seluruh personel agar tetap menjaga integritas, menjauhi segala bentuk kegiatan ilegal, dan selalu berkomitmen dalam melaksanakan tugas.

Tentunya, dalam melaksanakan tugasnya selalu dengan penuh tanggung jawab. Hal itu demi kemajuan dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan