208 Jemaah Haji Bengkulu Utara Tiba Sabtu Jelang Subuh

TAWAF WADA: Jemaha haji Bengkulu Utara tuntas melakukan tawaf wada dan pukul 10.00 WIB akan berangkat menuju Arga Makmur.--Foto: Dokumen.Koranrb.Id

ARGA MAKMUR, KORANRB.ID – Sejumlah 208 jemaah haji Bengkulu Utara Kamis 27 Juni 2024 sudah tuntas melakukan tawaf wada’ atau tawaf perpisahan. 

Selanjutnya, bila tak ada hambatan, pukul 06.00 Waktu Arab Saudi atau sekitar pukul 10.00 WIB Jumat 28 Juni 2024 pagi, mereka diterbangkan dari Mekkah menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatera Barat.

 Diperkirakan tiba di BIM pukul 23.00 WIB. Bila semuanya lancar, jadwal tak molor, dari BIM jemaah haji Bengkulu Utara diterbangkan ke Bandara Fatmawati Bengkulu. 

Kemudian menggunakan bus, dari Bandara Fatmawati, jemaah haji Bengkulu Utara langsung menuju Arga Makmur.  Diperkirakan menjelang subuh, tepatnya sekitar pukul 03.00 WIB, jemaah haji sudah tiba di Kota Arga Makmur.

BACA JUGA:Berharap Tak Ada Mogok Kerja, Ini Skema yang Akan Diambil RSUD Arga Makmur

BACA JUGA:LPG 3 Kg Mulai Langka di Bengkulu Utara, Harga Capai Rp 30 Ribu, Jaksa Awasi Agen      

Informasi ini disampaikan Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. Nopian Gustari. ‘’Informasi terakhir seluruh jamaah dalam kondisi sehat usai melakukan tawaf wada’, kemudian langsung pulang ke tanah air Jumat pagi,’’ jelasnya.

Meskipun saat tawaf wada’ banyak jamaah yang menangis karena harus meninggalkan tanah suci, pada disampaikan Nopian semua jemaah tetap dalam kondisi bugar. Sehingga tak ada halangan bagi seluruh jemaah haji Bengkulu Utara diterbangkan ke BIM Sumatera Barat.

BACA JUGA:Koper Jemaah Haji Berangkat Lebih Dulu, Kamis, Jemaah Lakukan Tawaf Perpisahan

“Alhamdulillah sejauh ini tidak ada kabar jika ada jemaah yang sakit sehingga harus ditunda kepulangannya. Mohon doanya agar jemaah haji nantinya tetap dalam kondisi sehat sehingga tidak ada yang perlu dilakukan perawatan sampai mereka kembali berkumpul dengan keluarganya,’’ ucap Nopian.

BACA JUGA:Terhitung Januari, 2.793 Warga Penerima Bansos di Bengkulu Utara Dicoret

BACA JUGA:Setengah Tahun, Capaian Pajak Bengkulu Utara Baru 28,3 Persen

Jemaah akan tiba di Arga Makmur diperkirakan pukul 03.00 WIB Sabtu jelang Subuh nanti. Pemda bersama Kemenag Bengkulu Utara akan melakukan penjemputan di Bandara Fatmawati Soekarno dan jemaah akan dibawa menggunakan bus menuju Arga Makmur. 

“Saat tiba di Arga Makmur, jamaah akan kita kumpulkan lebih dulu untuk melakukan penyambutan di Masjid Agung Arga Makmur sebelum kita persilakan untuk berkumpul bersama keluarga,” pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan