Antartika Jadi Tempat Paling Susah Didatangi Ini Alasannya!

GUNUNG SALJU: Antartika diselimuti salju dan dikelilingi samudra yang juga membeku karena sangat dingin.--Pixabay

KORANRB.ID - Salah satu setempat dengan bentangan salju paling luas adalah benua Antartika. Sayangnya benua ini merupakan salah satu tempat paling susah untuk dikunjungi karena berbagai alasan. 

Perlu diketahui, Antartika terletak di bagian bumi selatan tepatnya di bagian Kutub Selatan. 

Benua ini dikelilingi oleh samudera, dan hampir seluruh permukaannya tertutupi oleh gumpalan es yang menjadikannya sebagai tempat paling terpencil dan paling di dingin di muka bumi. 

Antartika merupakan salah satu tempat yang paling susah untuk dikunjungi, dari jutaan manusia yang ada di dunia hanya segelintir petualang saja yang pernah mengunjungi benua ini. 

BACA JUGA: Ternyata Ini Alasan Pepatah Tuntutlah Ilmu Hingga ke Negeri Cina

BACA JUGA:Mitos Ngantuk Setelah Mengonsumsi Kangkung, Ini Penjelasannya

Bagi beberapa petualang mengunjungi Antartika adalah salah satu impian yang paling ingin diwujudkan, pasalnya pemandangan hamparan es di sana sungguh luar biasa. 

Belum lagi fenomena alam yang langkah juga bisa ditemukan di sana seperti Aurora.

Sangat tidak disarankan untuk tinggal di Antartika, mengapa demikian? Antartika merupakan benua yang sangat rapuh mudah sekali tenggelam ke Laut gumpalan esnya. 

Iklim atau cuaca di sana begitu ekstrem. Jangan lupa Antartika merukan salah satu tempat dengan tujuan paling mahal di dunia. 

Untuk sampai ke sana, seseorang harus merogoh kantong yang cukup dalam.

Memang tidak ada hukum tertulis yang melarang untuk tinggal di Antartika namu, secara teknis juga telah di teliti bahwa sangat tidak dianjurkan untuk tinggal di Antartika suhu di sana bisa mencapai minus 60 derajat celsius. 

Dengan suhu tersebut hampir dipastikan seseorang tidak akan bisa bertahan hidup disana jika tanpa pengalaman dan peralatan yang memadai. 

Belum lagi di benua Antartika, untuk mencari sumber makanan juga cukup sulit terutama untuk mencari tumbuhan hijau. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan