Hari Ini, Proyek Pembangunan Gedung MPP Dimulai

SEPI: Gedung Sentra Kuliner yang akan dibangun menjadi MPP. --RUSMAN AFRIZAL/RB

BACA JUGA:Wismen Pastikan Belum Ada Parpol Keluarkan Rekom untuk Pilkada Mukomuko

Karena kondisi Gedung Sentra Kuliner yang selama ini memang sudah cukup banyak yang rusak mulai dari atap, dan juga cat gedung yang sudah harus diganti seluruhnya.

"Meskipun pembangunan tidak akan menyeluruh, kita targetkan tahun ini MPP sudah berdiri di Kabupaten Kaur. Sesuai dengan arahan dari kementerian," terang Dadang. 

Ketika pembangunan sedang berjalan nanti, Dadang mengajak masyarakat setempat dan OPD terkait untuk ikut mengawasi pembangunan. 

Sehingga pembangunan gedung, dapat berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan. 

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Dukung Kemenag Larang Nikah Siri dan Pernikahan Dini

Dengan pengawasan OPD terkait, juga bisa dikoordinasikan apa saja kebutuhan yang diperlukan untuk MPP itu sendiri nantinya.

"Selain OPD terkait, warga setempat juga kita ajak untuk melakukan pengawasan pembangunan nantinya," Demikian Wawanto. 

Untuk diketahui MPP Kabupaten Kaur nantinya akan terdapat 24 jenis pelayanan masyarakat mulai dari perizinan, dan pelayanan kependudukan lainnya. 

Tak hanya itu, juga akan ada pelayanan dari instansi vertikal mulai dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). 

BACA JUGA:Diduga Beredar BBM Oplosan Dijual Secara Eceran, Masyarakat Diimbau Beli BBM di SPBU

Sehingga semua, jenis pelayanan di Kabupaten akan terpusat menjadi satu pintu. 

Setelah didirikan nanti, diharapkan MPP bisa menjadi pusat pelayanan terpadu milik masyarakat Kaur. 

Yang tentunya dapat mempermudah segala bentuk urusan perizinan administrasi di Kabupaten Kaur. 

Karena nantinya seluruh hampir semua bentuk pengurusan administrasi akan tersedia di MPP. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan