Jalan Sebilo-Ganjuh Selesai Hotmix, Ketua DPRD Pastikan Pengawasan Ketat

MULUS: Jalan Desa Sebilo Kecamatan Pino Bengkulu Selatan selesai dibangun.--Foto: Rio Agustian. Koranrb.Id

KOTA MANNA, KORANRB.ID - Pemkab Bengkulu Selatan menepati janji peningkatan jalan Desa Sebilo menuju Desa Ganjuh, Kecamatan Pino.

Ruas jalan hotmix sepanjang 3 kilometer tersebut kini telah selesai 75 persen, hanya menyisakan pembangunan rabat beton di bahu kanan dan kiri jalan.

Sebelumnya Masyarakat Kecamatan Pino mengeluhkan kondisi jalan Sebilo-Ganjuh yang rusak parah. Keluhan tersebut direspon Pemkab Bengkulu Selatan, melalui Dinas PUPR tak hanya memperbaiki kerusakan, tetapi juga meningkatkan jalan tersebut beraspal hotmix. 

BACA JUGA:Terdakwa Dugaan Korupsi Dana BOS SMK IT Al-Malik Belum Cicil KN

BACA JUGA:KPU Minta Rekomendasi Dinkes Soal RS Pemeriksaan Kesehatan Balon Kepala Daerah

Kepala Dinas PUPR Bengkulu Selatan, Teddy Setiawan, ST M.SI mengatakan bahwa pemerintah Bengkulu Selatan menanggapi persoalan jalan rusak yang dikeluhkan warga Desa Sebilo pada akhir tahun 2023 lalu. 

Atas laporan tersebut Bupati Gusnan Mulyadi langsung memerintahkan Dinas PUPR untuk memperbaiki jalan rusak tersebut untuk dihotmix.

Dinas PUPR sebut Teddy melakukan perbaikan jalan tersebut menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2024 sebesar Rp7,9 miliar. 

Perbaikan jalan tersebut dinilai urgent lantaran menjadi jalan penghubung di beberapa desa di Kecamatan Pino.

"Sudah selesai lebih kurang 80 persen dan tinggal rabat di sebelah kiri dan kanan jalan," terang Teddy.

Atas perbaikan jalan ini Teddy mengklaim bahwa pemerintah Bengkulu Selatan menepati janjinya terhadap masyarakat Kecamatan Pino dan sekitarnya.

BACA JUGA:Formasi CPNS Final, Kuota PPPK Masih Tunggu Petunjuk

BACA JUGA:Penerbitan NI 70 PPPK Mulai Dipertimbangkan BKN, Sekda: Tunggu Pertek 

Beberapa pengerjaan fisik jalan telah diselesaikan secara tepat waktu dan salah satunya di Desa Sebilo Kecamatan Pino.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan