Dokumen 25 Calon DPRD Terpilih Sudah di Pemkab

PENYERAHAN: KPU Lebong menyerahkan dokumen 25 calon anggota DPRD Lebong terpilih kepada Pemkab Lebong.--FOTO:KPU Lebong.Koranrb.Id

LEBONG, KORANRB.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong, Rabu, 7 Agustus 2024 sudah menyerahkan dokumen 25 calon Anggota DPRD Lebong terpilih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong.

Dokumen 25 calon Anggota DPRD Lebong terpilih ini diterima Penjabat (Pj) Seretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebong, Mahmud Siam, SP, MM.

Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara KPU Lebong, Sugianto mengatakan dokumen dan daftar nama 25 anggota DPRD Lebong terpilih diserahkan, selanjutkan Pemkab Lebong meneruskannya kepda Gubernur Bengkulu. “Teknisnya seperti itu,” kata Sugianto.

BACA JUGA:Nyalon Pilkada, Pejabat Tak Serahkan Dokumen Pengunduran Diri Akan Didiskualifikasi

BACA JUGA:Harga Kopi Makin Anjlok, Sudah di Bawah Rp50 Ribu

Diakui Sugianto, dokumen itu sudah diserahkan kepda Pemkab Lebong karena semua calon Anggota DPRD Lebong terpilih sudah melengkapi semua persyaratan. Salah satunya sudah menyerahkan bukti tanda terima Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN).

“Semua dokumen sudah lengkap, maka hari ini (Kemarin,red) kita sampaikan ke Pemkab Lebong,” ujarnya.

Disampaikan Sugianto, dokumen 25 calon Anggota DPRD Lebong yang diserahkan kepada Pemkab Lebong termasuk pergantian calon DPRD Lebong terpilih.

Karena, ada satu calon Anggota DPRD Lebong mengajukan pengunduran diri dan digantikan dengan suara terbanyak kedua dari Partai yang sama.

Roiyana dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daerah Pemilihan (Dapil) III, yang menyatakan mengundurkan diri sebagai calon anggota DPRD Lebong. 

Roiyana akan digantikan oleh Herdi Siswanto yang meraoh suara terbanyak kedua dari PKB di Dapil III.

BACA JUGA:Kantongi Rekom 3 Parpol, Jalan Kopli-Roiyana di Pilkada Lebong Semakin Mulus

BACA JUGA:KPU Minta Rekomendasi Dinkes Soal RS Pemeriksaan Kesehatan Balon Kepala Daerah

“Untuk pergantian, memang sudah kita lakukan perubahan. SK sebelumnya sudah kita tetapkan dan sudah kita lakukan perubahan, secara otomotis kita ganti lampiran SK-nya,” beber Sugianto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan