Evi dan Rico Kantongi Rekomendasi PAN
REKOMENDASI: Evi Susanti dan Rico Zaryan resmi mendapatkan rekomendasi PAN untuk bertarung dalam Pilkada Bengkulu Tengah. FOTO: Ist--
KORANRB.ID - Teka Teki kemana rekomendasi Partai Politik (Parpol) PAN akan berlabuh dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bengkulu Tengah terjawab sudah.
Evi Susanti dan Rico Zaryan resmi mendapatkan rekomendasi PAN untuk bertarung dalam Pilkada Bengkulu Tengah pada 27 November mendatang.
Evi Susanti mengungkapkan, alhamdulillah rekomendasi PAN sudah didapatkan.
Sesuai apa yang ia sampaikan diawal, jika dirinya sangat optimisi jika PAN akan memberikan rekomendasi kepada dirinya dan Rico.
BACA JUGA:Ini Alasan Golkar Berikan Rekomendasi Ke Rachmat
BACA JUGA:Amunisi Tambahan Hadapi Pilkada Seluma, Pasangan Erwin-Jonaidi Terima Rekom Partai Golkar
“Alhamdulillah rekomendasi PAN sudah kita dapatkan. Rekomendasi tersebut langsung diserahkan oleh Ketua DPW PAN Provinsi Bengkulu, Helmi Hasan,” singkatnya
Dengan sudah didapatkannya rekomendasi dari PAN ini, maka Evi dan Rico sudah dipastikan maju dalam Pilkada Bengkulu Tengah karena sudah memenuhi persyaratan dukungan Parpol.
Sebelumnya Evi dan Rico sudah mendapatkan rekomendasi dari Nasdem.
Kemudian sekarang sudah mendapatkan rekomendasi dari PAN.
BACA JUGA:Sah! Syamsul-Juhendra Terima Rekomendasi Golkar
BACA JUGA:Resmi, Besok Helmi – Mian Terima Rekomendasi Demokrat
Saat ini Evi tinggal menunggu rekomendasi dari Gerindra.
Gerindra pasti didapatkan mengingat Evi merupakan Kader Gerindra dan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bengkulu Tengah.