Gubernur Rohidin Ajak Masyarakat Ikuti Jalan Sehat HUT RB, GM RB: Terima Kasih Pak Gub Sudah Siapkan Umrah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah --Abdi/rb

GM RB Marsal Abadi mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah karena telah menyiapkan hadiah umrah gratis untuk peserta Jalan Sehat yang beruntung.

“Terima kasih Pak Gubernur sudah siapkan hadiah umrah gratis,” kata Marsal. 

BACA JUGA:Dinkes Lebong Mulai Melaksanakan Imunisasi Polio Tahap II

BACA JUGA:BBM dari Lubuklinggau Dioplos dan Diecer di Kepahiang, 1,5 Ton BBM Oplosan Jenis Pertalite Diamankan

Selain umrah, juga dapatkan motor, sepeda listrik, handpone, kulkas, mesin cuci dan puluhan hadiah menarik lainnya.

Caranya sangat gampang. Gunting kupon “Jalan Sehat Pilkada Damai” dalam rangka HUT RB ke 23.

Lalu isi biodata dalam kupon dan masukan ke dalam kotak saat jalan sehat digelar.

Jalan Sehat Pilkada Damai dilaksanakan pada Hari Minggu 8 September 2024 pukul 06.00 WIB di Graha Pena RB Jalan P Natadirja km 6,5 Kota Bengkulu. 

BACA JUGA:SD Muhammadiyah 2 Kepahiang Terus Berdiri dengan Karakter Islami

BACA JUGA:Murid SD dan SMP Dilarang Bawa Kendaraan Bermotor, Sat Lantas Kepahiang Gencarkan Razia

Acara digelar Harian Rakyat Bengkulu bekerja sama dengan KPU Provinsi Bengkulu dalam rangka HUT ke-23 RB dan mensukseskan Pilkada serentak 2024.

Marsal Abadi mengatakan untuk mendapatkan hadiah seperi berangkat umrah, motor, handphone dan hadiah menarik lainnya masyarakat dipersilakan menggunting kupon di Koran RB yang terbit setiap harinya.

"Silakan gunting kuponnya di Koran RB. Ikuti jalan sehatnya, lalu raih peluang mendapatkan banyak hadiah," ungkap Marsal.

Hadiah yang telah disiapkan akan terus bertambah. Mengingat banyaknya dukungan dari mitra RB yang ingin menjadi sponsor dalam HUT RB ini. 

BACA JUGA:Paling Umum Dipelihara! Berikut 5 Jenis Ikan Gurami Hias

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan