Percepatan Pembangunan, Pemkab Mukomuko Kembali Usulkan Anggaran Rp160 Miliar ke Pusat

MULUS: Jalan hotmix yang dibangun tahun ini, dan akan masih tetap dilanjutakan dititik lain tahun depan. FOTO: Humas/Pemkab Mukomuko--

KORANRB.ID – Dalam rangka mempercepat pembangunan di Kabupaten Mukomuko, Bupati Mukomuko H. Sapuan, SE, MM, Ak, CA, CPA menyampaikan, untuk di 2025 mendatang Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko kembali mengupayakan pembangunan infrastruktur dengan meminta bantuan penganggaran dari pemerintah pusat. 

Bahkan telah disampaikan oleh dinas teknis terkait ke pemerintah pusat terkait pembangunan beberapa ruas jalan yang menjadi target ditahun depan.

“Percepatan perekonomian di Kabupaten Mukomuko ini, cukup terhalang oleh  faktor kondisi infrastruktur yang belum mendukung. Maka dari itu, melalui dinas teknis kita sudah minta untuk menyampaikan usulan pembangunan infrastruktur kepada pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK dan) lainnya,” kata Bupati.

Bupati juga meminta seluruh OPD yang akan menyampaikan program untuk mendapatkan dana dari pusat. 

BACA JUGA:Penurunan Produksi Sampah Rumah Tangga di 10 Kecamatan Kabupaten Mukomuko Capai 5 Ton

BACA JUGA:HWBR FC U-14 Mukomuko Melaju ke IDCT Cup Nasional, Wakili Bengkulu

Harus sesuai dengan program yang ada di kementerian terkait, selain itu setelah usulan disampaikan kepada pemerintah pusat, dinas teknis juga diharapkan terus meningkatkan koordinasi, konsolidasi dengan pemerintah pusat. 

Sebab tidak sedikit saingan untuk mendapatkan dana dari pusat. Untuk Mukomuko suntikan dana pusat sangat diperlukan sebab jika mengandalkan APBD saja tidak akan mampu membiaya pembangunan di daerah.

“Saya tekan kan seluruh usulan yang disampaikan terus perjuangkan. Tingkatkan komunikasi dan koordinasi, sebab hal tersebut bagian dari bentuk kesungguhan kita ingin mendapatkan anggaran dari pemerintah pusat,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST, MT membenarkan telah menyusun rencana pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Mukomuko 2025 mendatang. 

BACA JUGA:Isu Gempa Megathrust, Pemkab Mukomuko Siaga Susun Kebutuhan

BACA JUGA:Cegah Kecurangan Transaksi Jual Beli, Pemkab Mukomuko Rancang Pasar Tertib Ukur

Yang sebagian besar masih mengupayakan sumber pembiayaan dana transfer dari pemerintah pusat. 

Untuk program pembangunan infrastruktur jalan tahun 2025, usulan target rencana kegiatan sekaligus dengan estimasi kebutuhan anggarannya berkisar di Rp160 miliar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan