Seleksi Penerimaan PPPK Seluma Berpeluang Dibuka di 2024, Tapi Khusus untuk Formasi Ini

Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE--


SELUMA, KORANRB.ID - Pemkab Seluma saat ini  masih kekurangan jumlah personel Satpol PP dan Pemadam Kebakaran (Damkar) berstatus sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Terkait kondisi ini, Bupati Seluma akan segera mengusulkan formasi tersebut ke pemerintah pusat untuk segera dibuka pada tahun 2024.

BACA JUGA:Calon PPPK Kemenkumham Jalani Seleksi Kompetensi, Rebutkan 1.563 Formasi

Bupati Seluma akan segera mengusulkan formasi tersebut ke pemerintah pusat untuk segera dibuka pada tahun 2024.

Hal ini dibenarkan oleh Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE. Jika tidak ada halangan, rencananya hari ini (23/11) Bupati dan rombongan akan berangkat ke Kemenpan RB untuk mengusulkannya.

BACA JUGA:Dokter Spesialis Tak Minat Jadi PPPK di Kepahiang

"Jadi tidak hanya tenaga kesehatan dan tenaga guru, namun kita juga memerlukan PPPK dari tenaga teknis seperti Satpol PP dan damkar, karena saat ini masih banyak yang berstatus honorer,"tegas Bupati.

Namun untuk jumlahnya, Bupati belum dapat menyebutkan secara detail, namun diharapkannya semua Satpol PP dan Damkar di Kabupaten Seluma nantinya dapat menjadi PPPK meskipun bertahap dan melalui rangkaian tes.

BACA JUGA:Gaji PPPK Rp 3 Juta, Awal Tahun Bertugas

"Untuk jumlahnya belum bisa disebutkan,  kalau bisa semuanya akan kita akomodir,"terang Bupati.

Untuk diketahui tahun ini Pemkab Seluma juga tengah membuka total 743 formasi PPPK, terdiri dari formasi PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 385 orang dan formasi PPPK Guru sebanyak 358 orang.

BACA JUGA:Setengah Juta Guru Honorer Jadi PPPK, Peserta CAT Diminta Siapkan Berkas

Dan saat ini proses seleksinya masih terus berlangsung, yakni seleksi berbasis CAT di UPT BKN Bengkulu dan Poltekkes Kemenkes Bengkulu. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan