Usulan Fasilitas Perlengkapan Jalan 2025, Titik Rawan Laka Lantas di Mukomuko Akan Didata
PENGERJAAN: Pemasangan PJU di beberapa titik di Kecamatan Kota Mukomuko. FIRMANSYAH/RB--
"Tahun depan itu kita kembali melaksanakan pemasangan PJU dengan anggaran yang sama dengan tahun ini sebesar Rp1 miliar," terang Sirat.
Lanjutnya, selain anggaran kegiatan pengadaan dan pemasangan lampu PJU tahun 2024 dan 2025 sama, sumber tenaga listrik yang digunakan juga sama bersumber dari PLN daerah ini.
BACA JUGA: Buaya Muara Dilumpuhkan Warga Desa Teramang, Ini Ukuran dan Jenis Kelaminnya
BACA JUGA:Dinas Perikanan Mukomuko Tambah 6.580 Indukan, Kejar Target Produksi Ikan Air Tawar
Dengan jumlah titik pemasangan lampu PJU pada t2025 juga sama dengan tahun ini sebanyak 125 titik.
Namun untuk lokasi pemasangannya berbeda dimana tahun depan lebih diprioritaskan di kecamatan induk terlebih dahulu, baik yang berada di sepanjang jalan nasional maupun kabupaten.
"Kita memiliki 15 kecamatan induk yang sebagian besar berada di sepanjang jalan nasional. Meskipun sebenarnya jalan nasional itu menjadi tanggung jawab balai, namun lokasinya akan kita fokuskan di jalan kewenangan Pemkab Mukomuko," sampainya.
Dikatakan Sirat, untuk progress pengerjaan revitalisasi lampu PJU di wilayah Kota Mukomuko tahun ini, yang diperbaiki mulai dari Kelurahan Bandar Ratu hingga Kelurahan Koto Jaya.
Dengan besaran lampu PJU yang dipasang memiliki ukuran 120 Watt.
BACA JUGA:Moratorium Belum Berakhir, UPT Lapindo Gagal Jadi Desa Pemekaran
BACA JUGA:Tahun 2025 Mukomuko Tak Dapat DAK Pertanian, Serapan DAK 2024 Sudah 60 Persen
Spesifikasi lumen output lebih besar dari 16.000 Lm dan color temp berkisar 4000 – 6.500 K. Telah rampung dilaksanakan oleh rekanan 100 persen.
“Untuk kegiatan revitalisasi lampu PJU tahun ini, dengan watt yang besar serta beberapa komponen pendukung lainnya yang lebih terbaru, telah rampung dilaksanakan.
Sehingga sepanjang jalan utama di Kota Mukomuko, sudah terang benderang,” tandasnya.