Digelar Awal November 2024, 7 Pasangan Catin di Kota Bengkulu Daftar Ikut Nikah Massal

DUDUK : Para memepelai duduk di atas karepen merah menggu penghulu datang. WEST JER TOURINDO/RB--

“Untuk saat ini yang sudah terkonfirmasi itu ada 5 pasang dan berkas mereka sudah diberikan pada Kantor Urusan Agama di wilayah masing-masing,” ungkap Sekretaris DP3AP2KB Kota Bengkulu, Yasdewita. 

Sedangkan untuk persiapan dari DP3AP2KB Kota Bengkulu menggelar nikah massal ini  sudah  rampung dan siap untuk pelaksanaan saja.

“Kita sudah siapkan mas kawin, baju pengantin hingga tempat juga sudah kita siapakan tinggal tunggu peserta saja,” terang Yasdewita.

BACA JUGA:Pengerukan Alur Pelabuhan Bahas Perusahaan yang Miliki Izin

BACA JUGA:2 Unit Bantuan RTLH Terbengkalai di Kota Bengkulu, Penerima Bantuan Keluhkan Tempat Tinggal

Diketahui sebelumnya bahwa pelaksanaan nikah massal ini sudah direncanakan dari pertengahan tahun.

Sosilisasi terus digencarkan untuk mencukupi target 10 pasang pendaftar.

 “Kalau harapan kami ya tembus 10 pasang, tapi terus kita gencarkan informasi pada masyarakat agar segera mendaftar,” terang Yasdewita.

Terpisah Radiman Ketua RT 15 Telaga Dewa mengatakan untuk saat ini dirinya sudah memberikan imbauan pada masyarakat yang ingin nikah gratis agar mendaftar ke kantor kecamatan.

“Kami sebagai pejabat di lingkungan paling bawah sudah mensosialisasikan bahkan saya sudah buat brosur untuk memberi informasi agar mendaftar, Namun belum ada yang berminat, tidak tahu kenapa,” tutup Radiman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan