Daun Cengkeh, Penyegar Nafas dan Obat Sakit Gigi
Daun Cengkeh--
KOTA MANNA. KORANRB.ID - Indonesia kaya akan rempah sejak dahulu. Salah satu yang terkenal adalah cengkeh. Cengkeh memiliki daun yang sangat banyak manfaatnya.
Bagi ibu rumah tangga tentunya sangat “dekat” dengan daun satu ini, daun cengkeh banyak digunakan untuk bumbu masakan.
Tahukah anda, Daun cengkeh dapat diolah dengan berbagai cara dan menjadi obat herbal.
Dalam tradisi kuliner, cengkeh menjadi rempah rempah yang digunakan sebagai bumbu rendaman.
BACA JUGA:Honda Jazz Dikendarai Polisi Tabrak Rumah Warga, Tiga Korban Dilarikan ke RSUD
Daun cengkeh bisa menambah rasa pada minuman sehingga menjadi hangat dan juga aroma kue.
Beberapa kandungan kesehatan yang terdapat pada cukai seperti vitamin E, kalsium, magnesium, dan masih banyak lainnya.
Kali ini kita akan berbagi manfaat rebusan daun cengkeh bagi kesehatan tubuh.
BACA JUGA:Anggaran Tenaga Honorer Terbesar di Satpol PP
Manfaat pertama dari rebusan daun cengkeh dapat membunuh bakteri berbahaya.
Cengkeh memiliki sifat antimikroba yang dapat menghentikan pertumbuhan mikro organisme berbahaya,misalkan bakteri yang menyebabkan diare dan kelelahan.
Berikutnya rebusan daun cengkeh dapat mengatasi tenggorokan yang sakit.
BACA JUGA:Pelantikan Kades Paling Lama Desember
Rebusan daun cengkeh dapat menghilangkan gatal saat radang tenggorokan.
Manfaat yang tidak kalah pentingnya dari rebusan daun cengkeh dapat menyegarkan nafas.
Aromanya yang harum dan khas sangat membantu memberikan hawa segar pada mulut.
BACA JUGA:Cegah Kebakaran, Damkar Bentuk Redkar
Sifat anti bakteri pada cengkeh dapat mengekang pertumbuhan bakteri penyakit gusi.