Paslon 03 Pilkada Kepahiang Unggul Telak di Kandang

NYOBLOS: 3 Paslon Bupati Kepahiang nyoblos di TPS masing-masing--Foto: Heru Pramana.Koranrb.Id

KEPAHIANG,KORANRB.ID - Paslon 03 Zurdinata- Abdul Hafizh unggul telak di kandang dalam Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Kepahiang, Rabu 27 November 2024.

Nyoblos di TPS 02 Pasar Kepahiang, Paslon 03 meraih 156 suara unggul telak atas Paslon 01 dengan 35 suara dan Paslon 02 sejumlah 32 suara. 

Di TPS 02 Pasar Kepahiang ini juga Cabup dari Paslon 01 Riri Damayanti,  melakukan pencoblosan menggunakan hak suaranya.

Di Kecamatan Merigi, dari 9 TPS yang berhasil dikumpulkan Paslon 03 unggul sementara dengan meraih 1.247 suara, disusul Paslon 01 dengan 798 suara dan Paslon 02 meraih 632 suara.

BACA JUGA:Pemerintah Desa dan Kelurahan Harus Rutin Lakukan Verval DTKS

BACA JUGA:2 Paslon Bupati dan Wabup Raih Kemenangan di TPS Masing-Masing

Cabup dari Paslon 02, Windra Purnawan juga unggul di kandang. Di TPS 01, Paslon 02 unggul dengan 237 suara, Paslon 03 dengan 46 suara dan Paslon 01 meraih 33 suara.

Di TPS 02 Permu, Paslon 02 juga unggul dengan 166 suara, Paslon 03 dengan 60 suara dan Paslon 01 meraih 41 suara. 

Sementara itu, 3 pasangan calon (Paslon) Bupati-Wabup Kepahiang di Pilkada 2024 menyalurkan hak pilihnya di TPS masing - masing, Rabu 27 November 2024.

Paslon nomor urut 1, Riri Damayanti - Ujang Irmansyah menyalurkan di TPS 2 Pasar Kepahiang dan TPS 1 Permu.

Sedangkan Paslon nomor urut 02, Windra Purnawan - Ramli menyalurkan hak pilihnya di TPS 1 Permu dan TPS Batu Bandung.

Paslon nomor urut 03, Zurdinata - Abdul Hafizh nyoblos di TPS 2 Pasar Kepahiang.

BACA JUGA:Industri Halal Indonesia Berkembang Signifikan, Unjuk Gigi di Halal Expo Turki 2024

BACA JUGA:Suzuki Luncurkan Jimny 5-Door White Rhino Edition

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan