4 Incumbent di Provinsi Bengkulu Tumbang, Gusril dan Huda Kembali

Pelaksanaan Pilkada serentak di Provinsi Bengkulu telah dilaksanakan Rabu 27 November 2024.--anto/rb

Kendati demikian, hasil penghitungan yang dilakukan oleh Kesbangpol ini tidak bisa menjadi acuan. Sebab hasil resmi adalah yang dikeluarkan langsung oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaur.

"Ini bukan patokan, hanya gambaran saja hasil resmi itu adalah yang diumumkan langsung oleh KPU," ujarnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kaur mengatakan pelaksanaan Pilakda Kaur di Kabupaten Kaur berlangsung dengan lancar tanpa ada hambantan semua tahapan berjalan dengan lancar termasuk pemilihan dan penghitungan suara. KPU kedepan akan melakukan penguman langsung, untuk hasil Pilkada Kaur 2024.

"Alhamdulillah Pilkada berjalan dengan lancar, untuk pengumuman resmi nanti akan kita umumkan secara resmi," terangnya. 

Penghitungan Sementara, Azhari- Bambang ASB Unggul 

Berdasarkan hasil Penghitungan sementara, Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 Azhari- Bambang ASB lebih unggul dari Paslon 1 Kopli Ansori - Roiyana. Data terhimpun, suara yang diperoleh paslon 2 sebanyak 34.551 sura.

Sedangkan, Paslon 1 memperoleh suara sebanyak 33.216 suara. Selisih suara antara Paslon 1 dan Paslon 2 sebanyak 1.335. Saat ini, masih ada 7 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang belum menyampaikan C hasil.

7 TPS itu, diantaranya, Desa Pagar Agung TPS 2, Muni Agung TPS 02, Ujung Tanjung II TPS 02, Sungai Lisai 2, Tunggang TPS 2, Mangku Rajo TPS 1 dan TPS 2. 

"Kemenangan ini adalah, kemenangan seluruh masyarakat Kabupaten Lebong. Saya pribadi dan Pak Bambang mengucapkan terima kasih dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Lebong," kata Azhari, dalam keterangan Konfrensi Perss, Rabu, 27 November 2024, bertempat di Posko Pemenangan Paslon 02, yang berada di Desa Karang Anyar.

Dirinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua dan jajaran Tim Pemenangan, atas perjuangan dan dedikasinya berjuang bersama masyarakat menuju perubahan Kabupaten Lebong. 

Seharusnya saat ini dirinya didampingi Bambang dan Ketua Tim Teguh Raharjo EP untuk deklarasi, dikarenakan tamu yang juga ramai dirumah mereka, maka terpaksa dirinya deklarasi kemenangan mewakili seluruh jajaran Tim Pemenangan ABang.

"Yang jelas kami (Pasangan ABang,red) juga mengucapkan terima kasih atas perjuangan seluruh jajaran Tim pemenangan," singkatnya.

Fikri – Hendri Unggul di Rejang Lebong

Pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati nomor urut 1, HM. Fikri Thobari – Hendri sementara unggul sebagai paslon dengan perolehan suara terbanyak di 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong berdasarkan hasil penghitungan sementara yang dilakukan RB.

Pasangan yang diusung olah Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Demokrat ini berhasil mengungguli dua pesaingnya yakni paslon nomor urut 2 Hendra Wahyudiansyah – Herizal Apriansyah dan paslon nomor urut 3 Syamsul Effendi – Juhendra Siregar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan