Mbappe Masuk Daftar Pemain Terbaik Play Off 16 Besar Liga Champions

TERBAIK: Striker Real Madrid, Kylian Mbappe masuk dalam daftar pemain terbaik pekan ini di Play Off 16 Besar Liga Champions--Foto: Kylianmbappe.Koranrb.Id

KORANRB.ID-HATTRICK di menit 4, 33 dan 61 sekaligus membawa Real Madrid lolos ke babak 16 besar Liga Champions, menempatkan Kylian Mbappe masuk dalam daftar 8 pemain terbaik babak play off.  

Tiga golnya ke jala gawang Manchester City di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis 20 Februari 2025 dini hari WIB memberi torehan rekor pribadinya bersama Real Madrid. 

Pemain berusia 26 tahun itu, mencetak hattrick pertamanya di Liga Champions bersama Madrid. Awal tergabung bersama Los Blancos dari Paris Saint Germain, jadi tak mudah buat Mbappe. 

Permainannya dianggap banyak pengamat, belum semoncer ketimbang saat memperkuat klubnya terdahulu ataupun saat berseraham tim nasional Prancis. 

Ekspektasi berlebih fans Real Madrid yang menginginkan adanya pengganti sepadan mantan bintang mereka Cristiano Ronaldo, juga tak tampak dalam beberapa laga awal Mbappe di Stadion Santiago Bernabeu. 

Mbappe pun dinilai telah kembali ke setelan pabrik, usai laga leg kedua play off babak 16 besar Liga Champions saat menghadapi jawara premier league Manchester City.

BACA JUGA:Ini Klub Lolos 16 Besar Liga Champions: Belanda dan Prancis Kirim 2 Wakil

BACA JUGA: AC Milan Gagal 16 Besar Liga Champions: Italia Ikut Terancam 

City dihantam 3-1, hebatnya ketiga gol semuanya diborong Mbappe sendiri. Selain Mbappe, UEFA juga memberi penilaian terbaik buat deretan pemain lainnya di babak play off 16 besar Liga Champions yang telah menuntaskan leg kedua pekan ini. Berikut Daftarnya:

Kasper Schmeichel, Celtic

Penghargaan Pemain Terbaik Pertandingan yang diraihnya di Munich merupakan bukti kontribusinya yang kuat terhadap upaya gagah berani Celtic. Ia menghadapi sembilan tembakan dan, hingga waktu tambahan, berhasil menahan Bayern. 

Federico Valverde, Real Madrid

Pemain internasional Uruguay ini kembali menunjukkan keserbagunaannya sebagai bek kanan dan ia juga menunjukkan bakat menyerangnya dengan sebuah assist (untuk gol hattrick Kylian Mbappé) serta empat umpan kunci.

Ryan Flamingo, PSV

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan