4 Penyebab Rem Mobil Ngempos yang Harus Diketahui

Jangan pernah menyepelekan komponen rem pada mobil. --

KORANRB.ID - Insiden rem mobil blong atau ngempos bisa terjadi kapan saja. Baik disadari maupun tidak, rem yang ngempos bisa berakibat sangat fatal. Rem merupakan komponen penting kendaraan yang menjadi fitur keselamatan paling utama yang tidak boleh dilalaikan. 

Lantas apa saja yang menyebabkan rem mobil ngempos? Sebagai pemilik yang sehari-harinya rutin mengemudi mobil, Anda perlu tahu apa yang menjadi penyebab rem mobil ngempos. Tujuannya agar Anda bisa mengatasinya dengan cepat. Berikut 5 penyebab rem mobil ngempos : 

BACA JUGA:Mengatasi Rem Tangan Mobil Lengket, Bisa Coba Cara Ini

1. Sistem Hidrolik Keanginan

Penyebab rem mobil ngempos yang pertama adalah sistem hidrolis rem yang masuk angin. Mekanisme hidrolis memanfaatkan minyak rem untuk menciptakan tekanan ketika pedal rem diinjak. Ketika volume minyak rem dalam reservoir berkurang, akan mudah kemasukan gelembung udara. A

Gelembung udara inilah yang menjadi sumber penyebab rem ngempos ketika diinjak. Pada saat tekanan minyak rem naik maka tekanan hidrolis justru akan diserap udara dalam saluran hidrolis. Akibatnya kaliper rem tidak mendapatkan tekanan hidrolis. 

BACA JUGA: Honda Incar Pengguna Sedan Premium Eropa

2. Kekurangan Minyak Rem 

Dengan peran minyak rem yang sangat besar untuk menciptakan tekanan hidrolis, kondisi minyak rem harus tersedia dengan cukup. Minyak rem bisa berkurang akibat menipisnya kampas rem. Namun jika minyak rem sampai habis, ada beberapa penyebab lain yang harus dicek. 

Jika Anda asal menambahkan minyak rem tanpa memperbaiki kebocoran, maka rem akan tetap terasa ngempos. Pengecekan kebocoran bisa dilihat dari bagian bak perseneling yang menjadi bagian kebocoran pada master rem bawah. Jika muncul rembesan maka bagian tersebut yang bocor. 

Kebocoran juga bisa terjadi pada pipa minyak rem. Pipa ini fungsinya adalah menyalurkan minyak rem sehingga tidak boleh terjadi rembesan. Termasuk memeriksa apakah ABS modulator basah oleh minyak rem atau tidak untuk memastikan kebocoran minyak pada Anti-lock Braking System (ABS). 

BACA JUGA:Adu Kreativitas Lewat Kontes Modifikasi Mobil

3. Master Rem Macet

Master rem pada mobil berfungsi mengubah dorongan dari pedal yang diinjak menjadi tekanan hidrolik. Jika komponen master rem bermasalah tentu saja akan mempengaruhi jumlah tekanan hidrolik yang dihasilkan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan