Bupati Bengkulu Tengah Akan Terapkan Ilmu yang Didapatkan Selama Retret

TERAPKAN: Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP telah selesai mengikuti retret di Akmil Magelang.--

KORANRB.ID - Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP telah selesai mengikuti retret di Akmil Magelang. 

Saat ini Rachmat telah berada di Kabupaten Bengkulu Tengah dan siap mulai bekerja pada hari Senin, 3 Maret 2025. 

Rachmat Riyanto menjelaskan, ia mengikuti retret di Akmil Magelang selama 8 hari. 

Selama 8 hari mengikuti retret ini tentu banyak sekali ilmu yang ia dapatkan. Ilmu yang didapatkan di retret ini akan ia terapkan saat ia memimpin Kabupaten Bengkulu Tengah selama 5 tahun kedepan. 

BACA JUGA:Bisa Berubah Warna! Berikut 7 Fakta Unik Burung Rock Ptarmigan

BACA JUGA:Spesialis Menangkap Ikan! Berikut 5 Fakta Unik Berang-berang Leher Tutul

“Di retrer Akmil, kami (Kepala Daerah, red) tidak hanya berlatih fisik, tetapi kami mendapatkan pembelajaran ilmu.

Semua ilmu yang saya dapatkan di retret akan saya terapkan untuk memimpin Kabupaten Bengkulu Tengah selama 5 tahun ke depan,” ungkapnya 

Rachmat menegaskan, pada hari Senin ia akan langsung bekerja.

Yang mana agenda pertamanya pada hari Senin untuk mengikuti rapat paripurna di DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah. 

BACA JUGA:Saber Pungli OTT 3 Oknum LSM Diduga Peras Bando, Ini Penjelasan Kuasa Hukumnya

BACA JUGA: 7 Anggota Geng Motor Dendam Ceria Diringkus Polresta Bengkulu

Dalam kesempatan ini ia akan menyampaikan pidato pertamanya sebagai Bupati di hadapan anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah. 

“Senin saya akan langsung bekerja dan mengikuti rapat paripurna di DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan