Tersangka Lakukan 35 Adegan Habisi Korban

REKONTRUKSI: Penyidik Sat Reskrim Polres Benteng menggelar rekontruksi adegan pembunuhan di kawasan Liku Sembilan Taba Penanjung.--

BENTENG, KORANRB.ID - Penyidik Sat Reskrim Polres Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar rekonstruksi adegan pembunuhan yang terjadi di kawasan Liku Sembilan, Kecamatan Taba Penanjung pada Kamis (16/11). Dalam rekonstruksi yang digelar Selasa (12/12), ada 35 adegan yang tersangka (MS) lakukan untuk menghabisi nyawa korban, Ilham Zayuti.

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.IK, MH, M.IK melalui Kasat Reskrim, Wahyu Wijayanta, S.I.Kom mengatakan, rekonstruksi ini dilakukan agar pihaknya mendapatkan gambaran bagaimana peristiwa pembunuhan tersebut terjadi. Rekonstruksi ini dilakukan sebagai alat bukti tambahan bagi penyidik.

“Dari rekonstruksi yang telah dilakukan, total ada 35 adegan yang dilakukan tersangka saat menghabisi nyawa korban. Mulai dari tersangka ini berangkat dari rumahnya di Kota Bengkulu hingga di TKP saat korban menghabisi nyawa korban,” ungkapnya.

BACA JUGA:Tahun 2024, Provinsi Bengkulu Dapat Dana Inpres Rp 2 Triliun Lebih

Di sisi lain, penyidik telah menyerahkan berkas tahap pertama tersangka MS ke Kejari Benteng. Saat ini berkas tersebut sedang diteliti oleh jaksa. Apabila tak ada kekurangan dan sudah dinyatakan lengkap, maka bisa dilaksanakan untuk tahap dua.

“Berkas tahap pertama sudah kita serahkan ke jaksa, saat ini berkas sedang diteliti. Saat ini kita sedang menunggu saja tindaklanjut dari Jaksa dan bagaimana tindaklanjut kedepannya,” ujarnya.

Sementara itu, Kajari Benteng, Dr. Firman Halawa, SH, MH melalui Kasi Pidum, Febrianto Ali Akbar, SH mengatakan, saat ini berkas tahap pertama tersebut sedang diteliti. Nanti pihaknya akan memberikan konfirmasi ke penyidik terkait hasil dari teliti berkas tahap pertama tersebut.

“Kita teliti terlebih dahulu, kalau sudah lengkap maka akan dilanjutkan ke tahap dua. Namun apabila masih ada kekurangan, akan kita kembali dan kita berikan petunjuk kepada penyidik untuk dilengkapi kembali,” pungkasnya.(jee)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan