Raih Juara Festival Vokasi AHM, Guru dan Siswa SMK Wakili Bengkulu ke Nasional

VOKASI: Para siswa dan guru yang jadi Juara dalam Festival Vokasi Satu Hati yang digelar PT Astra Honda Motor (AHM) dan Astra Motor Bengkulu. IST/RB--

AHM bersama Main Dealer akan mengalibrasi kesiapan pengembangan pendidikan vokasi dari sisi fasilitas, kegiatan implementasi kurikulum, hingga kesiapan tenaga ajar di SMK mitra binaan.  

BACA JUGA:Pertumbuhan DPK Bank Melandai

Kegiatan ini akan memberikan apresiasi kepada mereka yang berprestasi dan terbaik dalam kontes keterampilan Astra Honda untuk sekolah vokasi yang akan mengedepankan sisi pengetahuan teknis sepeda motor Honda.

Di gelaran Tehnical Skill Contest For Vocational School di tingkat regional Bengkulu yang diadakan pada Kamis 28 Desember 2023 lalu, menghasilkan para pemenang.

BACA JUGA:Rupiah Digital Masuk Tahap Eksperimentasi

Untuk Kategori Guru, Juara 1 Rizki Silardo, S.Pd SMK Negeri 2 Bengkulu Utara, Juara 2 R. Maulana Irdam B., S. Pd SMK Negeri 7 Rejang Lebong dan Juara 3 Apri Anggoro Hadi         SMK Negeri 3 Kaur.

Kategori Siswa, Juara 1 Ibnu Sahrowi Almustakim   SMK Negeri 7 Rejang Lebong, Juara 2 Aditya Pratama SMK Negeri 2 Bengkulu Utara dan Juara 3 Ramondo SMK Negeri 4 Kepahiang.

BACA JUGA:AHM Umumkan Harga Honda EM1 e: dan EM1 e: PLUS

Juara 1 kategori siswa dan guru ini berhak mewakili Main Dealer  Astra Motor Bengkulu memperebutkan juara di tingkat nasional pada bulan Februari 2024 nanti.

”Dengan semangat Sinergi Bagi Negeri, kami terus berkomitmen untuk menghasilkan generasi unggul di bidang vokasi dengan terus berupaya mendorong hadirnya pendidikan berkualitas dengan tenaga ajar yang kompeten dengan dukungan sarana fasilitas sekolah yang baik. Program monitoring dan kalibrasi juga kita lakukan secara rutin agar dapat menjaga kualitas ajar di sekolah SMK mitra binaan,” ujar Rangga Noviar sebagai SHEP Manager Astra Motor Bengkulu.

BACA JUGA:Pengembangan Labuan Bajo Dapat Pembiayaan Rp 1,05 T

Hingga akhir 2023, AHM telah memiliki 711 SMK TBSM Astra Honda yang tersebar di 310 kota atau kabupaten di 36 provinsi di seluruh Indonesia.(van/rls)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan