Baznas Bantu Bedah 35 Unit Rumah di Bengkulu Selatan

BEDAH: Pemkab Bengkulu Selatan bersama Badan Amil Zakat Nasional saat memberikan bantuan bedah rumah masyarakat Kecamatan Pino Raya.-foto: rio/koranrb.id-

KORANRB.ID - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) menyiapkan 35 kuota bantuan bedah rumah bagi masyarakat Bengkulu Selatan tahun 2024.

Jumlah ini meningkat dari tahun 2023 yang hanya 27 unit rumah.

Di Kabupaten Bengkulu Selatan, setiap tahun Baznas ikut serta membantu masyarakat yang belum memiliki rumah layak huni.

Bantuan dari Baznas Bengkulu Selatan ini berasal zakat yang dikeluarkan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat umum.

Ketua Baznas Kabupaten Bengkulu Selatan, H. Hartawan, SH, MH mengatakan fokus Baznas Bengkulu Selatan salah satunya membantu menyalurkan Zakat Infaq dan Sedekah (ZIS) yang dikeluarkan ASN dan masyarakat umum. 

BACA JUGA:Tahun Ini, 12 Ribu ASN Pindah ke IKN

Dana zakat Infaq dan sedekah tersebut masuk ke Baznas lalu dikeluarkan dalam bentuk bantuan masyarakat penerima.

Bantuan tersebut dapat berupa bedah rumah atau lainnya, seperti UMKM.

"Rencana kegiatan tahun 2024 ini kita tingkatkan (bedah rumah red) dari 27 unit menjadi 35 unit rumah," kata Hartawan saat ditemui di ruang kerjanya.

Kendati demikian, untuk saat ini Badan Amil Zakat Nasional Bengkulu Selatan masih melihat jumlah zakat, infaq dan sedekah yang masuk ke lembaga tersebut.

Barulah setelah itu Badan amil Zakat Nasional Bengkulu Selatan dapat menyalurkan bantuan.

Dijelaskan Hartawan, tahun 2024 ini zakat yang masuk Badan Amil Zakat Nasional Bengkulu Selatan mengalami penurunan.

Akan tetapi hal tersebut tidak membuat Badan Amil Zakat Nasional Bengkulu Selatan berhenti membantu masyarakat kurang mampu.

BACA JUGA:Pasca Pencoblosan Sejumlah Harga Bahan Pokok Naik

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan