Kebakaran di Kebun Keling, Hanguskan 2 Rumah dan 3 Motor

Kebakaran di Jalan Benteng Kelurahan Kebun Keling Hanguskan 2 Rumah. Foto : Fiki Susadi --

BENGKULU, KORANRB.ID – Dua unit Rumah semi permanen di Jalan Benteng, Kelurahan Kebun Keling, Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu ludes dilalap si Jago Merah. 

Data terhimpun, selain dua unit rumah yang terbuat dari papan, juga ada tiga unit Sepda Motor yang ikut ludes dilalap si jago merah. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa atas kejadian ini. 

Informasinya, satu rumah yang hangus terbakar milik Sri Ramahani dan satu rumah lagi milik Dhero Kristian. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS; Rumah Warga Kebun Keling Dilalap Sijago Merah

Kebakaran ini, kurang lebih terjadi sekitar Pukul 15.30 WIB Senin 4 Maret 2023. Untuk sumber api belum diketahui berasal dari mana.

Masih menunggu hasil identifikasi dari pihak Kepolisian. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu, Yuliansyah mengatakan, untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan armada damkar dari enam pos terdekat dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

“Tadi lura sini langsung menelpon damkar Kota Bengkulu, bahwa ada kebakaran. Awalnya kita luncurkan Pos terdekat yakni pos kampung kelawi dan pos pasar minggu,” terangnya. 

BACA JUGA:Wajib Dicoba! Ini 5 Ide Usaha penghasil Cuan di Bulan Ramadhan

Walaupun Damkar, sudah bergerak cepat untuk memadamkan api, tetap saja api menghanguskan dua unit Rumah.

Karena, kondisi rumah yang terbuat dari kayu yang membuat api cepat menjalar dan menghanguskan seluruh bagian rumah.  

“Pertama, daerah sini padat penduduk dan gang sempit juga. Apalagi bangunan ini banyak kayu, jadi habis semua. Karena api begitu cepatnya melahap,” tuturnya. 

Walaupun api begitu cepat melahap semua bagian rumah, tim Damkar Kota Bengkulu tetap saja bisa menyelematkan sebagian barang-barang yang ada rumah tersebut, seperti menyelamatkan emas, logam mulya dan uang yang ada didalam rumah tersebut.  

BACA JUGA:Hasil Pileg 2024, Hanya 9 Anggota DPRD Seluma yang Terpilih Kembali, 21 Lainnya Tersingkir

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan