Kejar-kejaran hingga Berkelahi dengan Curanmor, Satu Tertangkap, Ini Kronologisnya

CURANMOR: Palaku lainnya melarikan diri usai motor yang dikendarainya kehabisan bensin di Tebing Perigi Desa Linau Kecamatan Maje. FOTO; DOK/RB.--

KORANRB.ID - Aksi pencurian sepeda motor (curanmor) kembali menghebohkan warga Kaur. 

Kali ini motor merek Honda CRF milik Didi Jahari (40) warga Desa Tanjung Baru Kecamatan Maje, Kamis malam, 7 Maret 2024 jadi sasaran keganasan curanmor. 

Aksi pencurian sepeda motor tersebut berhasil diketahui korban, dan terjadi aksi kejar-kejaran antara pelaku dan juga korban. 

BACA JUGA:Hp Berisi Kenangan Almarhum Ibu Dicuri, Ini Kronologisnya

BACA JUGA:Polisi Dalami Kasus Dugaan Pengaturan Skor Liga 3

Pelaku berinisial AP (29) Warga Desa Lubuk Liku Kabupaten Ogan Komering Selatan Sumatera Selatan

Yang membawa motor korban berhasil di tangkap oleh pihak Polres Kaur

di areal sekitar Polres Kaur usai mendapatkan laporan bahwa ada pencurian sepeda motor yang lari ke arah Polres Kaur. 

Sementara untuk pelaku lainnya saat ini, masih melarikan diri usai motor yang dikendarainya  kehabisan bensin di Tebing Perigi Desa Linau Kecamatan Maje.

Mendapati motornya habis bensin, pelaku meninggalkan motornya dan lari ke arah pantai. 

BACA JUGA:Rugikan Negara Rp1,5 Miliar, Ini Dakwaan JPU Perkara Korupsi Belanja Operasional Setwan Seluma 2021

BACA JUGA:Tersangka Korupsi Retribusi TKA Bengkulu Tengah Dilimpahkan ke Pengadilan

Hingga berita ini diterbitkan, tim gabungan Polsek Maje berserta warga tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan