Ini 6 Jabatan Eselon II Pemprov Bengkulu yang Akan Dilelang

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, S.Sos, M.AP menyampaikan rencana lelang 6 jabatan eselon II Pemprov Bengkulu.--BELA/RB

BACA JUGA:Selama Bulan Ramadan, Sekolah Diminta Utamakan Pendidikan Karakter

Lalu dilakukan lelang jabatan," ungkapnya.

Setelah dilakukan lelang jabatan tersebutlah, baru nantinya akan dilakukan pelantikan susulan atau pengisian terhadap jabatan eselon III yang masih kosong.

Sementara itu, Isnan juga menyebutkan, dua jabatan kosong Eselon II saat ini, dampak dari rotasi dan mutasi yang dilakukan pada Senin, 26 Februari 2024, akan segera ditindaklanjuti.  

"Jabatan kosong akan ditindak lanjuti dengan mutasi pejabat di bawahnya.

BACA JUGA:Update Kebakaran di Padang Jaya, Api Belum Padam, Ini 9 Pemilik Ruko yang Terbakar

Sesegera mungkin dilakukan tindaklanjut dalam waktu yang sesingkat-singkatnya.

Sekarang sedang disusun," terang Isnan.

Dengan begitu, dipastikan untuk jabatan akan segera diisi melalui promosi dan rotasi.

Sementara dua jabatan kosong eselon II di lingkungan Pemprov Bengkulu, yakni Kepala Biro (Karo) Dr. Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra), yang sebelumnya diisi oleh E. Syarifudin,S.Sos, M.Si, yang saat ini sudah dilantik sebagai Kepala Dinas (Kadis) Ketenaga Kerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Bengkulu.

Begitu pula untuk jabatan Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan Sumberdaya Alam Setda Provinsi Bengkulu yang sebelumnya diisi oleh Zahirman Aidi, S.Pd, M.TPd, yang saat ini sudah dilantik sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan Setda Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Dewan Provinsi Bengkulu Sebut Honorer Bisa Diberikan THR Seperlima Gaji, BPKD Beri Penjelasan Ini

"Nanti akan kita isi melalui promosi dan rotasi. Sehingga tidak ada jabatan-jabatan kosong," terang Isnan.

Dilakukannya pergeseran melalui rotasi dan mutasi yang dilakukan Senin, 26 Februari 2024, salah satunya untuk penyesuaian terhadap dua jabatan yang akan kosong dikarenakan pejabatnya akan pensiun di tahun 2024 ini.

Seperti diketahui, sebelum dilakukan rotasi dan mutasi, di tahun 2024 ini terdapat 3 Kepala OPD yang akan pensiun. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan