Produk Unggulan BUMDes Manfaatkan Bahan Lokal

ist/rb PRODUK: Olahan BUMDes Sukasari beserta piala yang berhasil diraih.--

SELUMA, KORANRB.ID - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Sukasari, Kecamatan Air Periukan menjadi percontohan. Ini lantaran memiliki beberapa produk unggulan dan menuai keberhasilan.

Kepala Desa (Kades) Sukasari, Ahmad Kodari mengatakan ada enam produk BUMDes di desanya. Antara lain minyak urut, jamu tradisional, cairan pembersih lantai dan sabun colek. Juga usaha lainnya, koperasi simpan pinjam, sewa kendaraan mobil.

Menariknya selain koperasi dan sewa kendaraan, ternyata semuanya memanfaatkan bahan-bahan yang  terdapat di desa itu sendiri (lokal). 

"Semua produknya dipasarkan baik didalam desa maupun pasaran, untuk bahannya kita gunakan dari hasil alam masyarakat desa setempat, sehingga perputaran ekonominya terus berjalan,’’ ungkap Ahmad.

BACA JUGA: Diusut Jaksa, Keuangan BUMDes di Ilir Talo Diaudit Inspektorat

Salah satu produk yang baru diluncurkan adalah sabun colek dan  cairan disinfektan pembersih lantai yang berbahan dasar minyak serai. Namun yang menjadi unggulan yakni produk jamu tradisional yang terbuat dari bahan baku jahe merah, serai, dan kayu manis karena cukup laris di pasaran. 

Ada juga jamu bubur tradisional yang dapat dijumpai di beberapa di beberapa minimarket yang berada di Kabupaten Seluma.

Dari semua produk tersebut, BUMDes Sukasari berhasil meraih total pendapatan Rp 198 juta di tahun 2022. Dengan hitungan bersih Rp 32 juta setahun, setelah dipotong untuk operasional, modal dan 20 persen untuk PAD. 

Atas kinerja BUMDes Sukasari, pada tahun 2022 lalu mendapat beberapa penghargaan lomba. Yakni juara III tingkat Provinsi Lomba BUMDes desa maju, berkembang dan mandiri. Serta juara I tingkat kabupaten, lomba BUMDes desa maju, berkembang dan mandiri.

"Untuk pendapatan di tahun ini masih terus berjalan, belum direkap secara keseluruhan,’’ pungkasnya.(zzz)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan