Kunjungi Panti Asuhan, Murid SDN 1 Kota Bengkulu Bagikan Sembako dan THR

BERBAGI: Kegiatan Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadan (Berlian) SDN 01 Kota Bengkulu, mengadakan aksi pembagian sembako, baju layak pakai serta THR untuk anak panti asuhan Bumi Rafflesia kelurahan Anggut dan Yayasan Bumi Nusantara di Kelurahan Kebun Beler--WESTJERTOURINDO/RB

Selain itu mereka juga melakukan pengumpulan dan pembagian zakat fitrah.  

BACA JUGA:Akhir Oktober 2024, Los Pasar Modern Purwodadi Bengkulu Utara Diserahkan ke Pedagang

Mengisi Ramadan, juga digelar Ramadhan’s Got Talent serta berbagi takjil gratis.

“Kegiatan ini kami laksanakan dengan estimasi waktu selama 7 hari.

Mulai dari 18 Maret hingga 25 Maret,” katanya.

Dia juga menjelaskan, kegiatan berbagi ini menggunakan dana infak dan sedekah yang dikumpulkan dari keluarga besar SDN 1 Kota Bengkulu. Jumlahnya mencapai Rp7.012.000.

BACA JUGA:8.000 Eksemplar Buku untuk Rumah Ibadah

“Acara puncak kegiatan Berlian ini adalah pembagian sembako dan baju layak pakai pada panti asuhan yang membutukan. Ada 2 panti  asuhan yang kami kunjungi. 2 panti ini cukup ramai,” paparnya.

Dia mengatakan output dari kegiatan tersebut adalah membangun solidaritas antar guru, warga sekolah dan komite sekolah.

Kemudian memupuk rasa kepedulian kepada saudara yang membutuhkan. 

 

“Serta Menjalin silaturahmi antar sekolah dengan wali murid, warga sekolah, dan pihak yayasan panti asuhan terkait,” katanya.

BACA JUGA:944 Hektare Lahan Perkebunan Kelapa Sawit di Bengkulu Utara Diajukan jadi Lahan Padi Ladang

Dia berharap apa yang mereka lakukan berdampak postif.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan