Bikin Bulu Kuduk Merinding, Ini Urban Legend Asal Kaur yang Paling Terkenal!
Foto : Indizone Fadami--
KORANRB.ID - Selain kaya akan budaya, tempat wisata, serta makanan yang beragam dan unik.
Provinsi Bengkulu, juga memiliki berbagai mitos atau urban legend yang begitu populer terutama di kalangan masyarakat pedesaannya.
Salah satu contohnya, di Kabupaten Kaur dan Bengkulu Selatan ada salah satu urban legend yang bikin bulu kuduk merinding dan membuat orang takut untuk pergi kehutan.
Hantu Mak Sumai warga setempat biasa menyebutnya, hantu ini dideskripsikan memiliki fisik seperti nenek-nenek tua yang sangat mengerikan yang suka menyesatkan orang-orang ketika di hutan.
Banyak juga yang menyebutkan, kaki hantu MakSumai tumitnya mengahdap kedepan sedangkan jarinya menghadap kebelakang.
BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ini 7 Manfaat Buah Dewandaru untuk Kesehatan
Dari cerita yang beredar, Mak Sumai biasanya menyesatkan orang-orang di hutan dengan cara menyamar menjadi orang-orang terdekatnya.
Biasanya yang sering sekali hilang dihutan tersebut adalah anak-anak kecil. Hantu MakSumai akan, mengajak orang yang tersesat tersebut ke tempat tinggalnya dan memberikan makan.
Setelah diberikan makan, seseorang biasannya tidak akan bisa pulang lagi dan akan tersesat dihutan tersebut selamanya.
Karena begitu menyeramkan, tak jarang masyarakat pedesaan sering menjadikan mitos MakSumai ini sebagai cerita untuk menakuti anak-anak agar tidak pergi kehutan agar tidak pergi bermain ke hutan kalau tidak mau di culik MakSumai.
BACA JUGA:5 Objek Wisata Tersembunyi di Pulau Enggano Pulau Terluar Indonesia di Samudra Hindia
Selanjutnya adalah hantu panjang, hantu diceritakan memiliki badan tinggi menjulang melebiytinggi manusia biasa.
Juga dideskripsikan memiliki wujud muka yang sangat seram, dengan badan besar hitam rambut panjang serta taring yang juga panjang.
Cerita hantu panjang juga tak kalah populer dengan cerita mistis lainnya di kalangan masyarakat Provinsi Bengkulu khususnya di Bengkulu Selatan.