Bikin Bulu Kuduk Merinding, Ini Urban Legend Asal Kaur yang Paling Terkenal!
Foto : Indizone Fadami--
Dari cerita yang beredar hantu ini, merupakan sosok penunggu tanah yang apabila tempatnya diusik akan mengganggu orang yang mengusik tanah tersebut.
Makanya banyak masyarakat di Bengkulu Selatan yang ketika membuka tanah untuk kebun rumah dan kepentingan lainnya harus melakukan ritual atau syarat terlebih dahulu supaya tidak diganggu dengan sosok penghuni tanah yang biasa di sebut dengan hantu panjang.
BACA JUGA:Resep Olahan Makanan Berbahan Dasar Singkong untuk Ide Jualan Takjil
Selanjutnya mitos hantu penunggu air sungai juga begitu populer di kalangan masyarakat di Provinsi Bengkulu khususnya Kabupaten Kaur.
Salah satunya adalah, keberadaan hantu sungai atau masyarakat setempat biasa menyebutnya dengan nama duguk.
Duguk sendiri, digambarkan memiliki bentuk yang mengerikan, dengan rambut panjang muka yang mengerikan, memiliki taring yang panjang. Juga ekor seperti ular untuk memudahkannya berenang di air.
Keberadaan duguk di sungai kabupaten Kaur bahkan sering dikaitkan dengan beberapa kejadian orang yang tenggelam.
Banyak masyarakat yang, beranggapan bahwa warga yang tewas tenggelam di sungai tersebut diakibatkan oleh Duguk yang hendak mendapatkan tumbal.
Saking populernya mitos hantu sungai Duguk, orang tua sering menggunakan cerita ini untuk menakuti anak-anak yang ingin pergi mandi sungai.
Cara ini terbukti populer, anak-anak Setelah mendengan cerita betapa seramnya Duguk biasanya akan mengurungkan niatnya untuk pergi mandi ke sungai.
Selain Duguk, beredar juga cerita di masyarakat bahwa beberapa sungai Kabupaten Kaur terutama yang sudah dihulu.
Dihuni ular yang begitu besar, bahkan banyak sumber yang mengatakan bahwa ular penunggu sungai tersebut sudah sebesar pohon kelapa.
Mitos ular besar penunggu sungai di Kaur ini, juga menjadi salah satu yang sangat diwaspadai oleh warga yang biasa mencari ikan kearah hulu sungai di Kaur.
BACA JUGA:Berikut 9 Kode Redeem Freefire Terbaru, Simak dan Pastikan Lakukan dengan Benar