Siapkan Syaratnya dari Sekarang, Seleksi CASN Pemkab Bengkulu Tengah Dibuka Agustus
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si.-foto: jeri/koranrb.id-
KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah akan membuka penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada bulan Agustus 2024.
Hal ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si.
Ia mengatakan sesuai instruksi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) penerimaan CASN di tahun ini akan dibuka sebanyak 3 tahap.
Tahap pertama, khusus penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) kedinasan.
Penerimaan CPNS kedinasan akan dimulai bulan April.
BACA JUGA:Kapal Karam di Perairan Mukomuko, 1 Nelayan Dinyatakan Hilang
Tahap kedua, khusus penerimaan CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pusat.
Penerimaan CPNS dan PPPK pusat ini akan dimulai bulan Juni 2024.
Sedangkan untuk tahap ketiga, khusus penerimaan CPNS dan PPPK pemerintah daerah.
Di tahap ketiga ini penerimaan CPNS dan PPPK Kabupaten Bengkulu Tengah akan dimulai.
Penerimaan CPNS dan PPPK Kabupaten Bengkulu Tengah akan dimulai bulan Agustus.
“Penerimaan CPNS dan PPPK daerah pada tahap ketiga. Dimulai bulan Agustus,” ujarnya.
Pemerintah pusat meminta BKPSDM Kabupaten Bengkulu Tengah menyampaikan usulan formasi secara rinci dari total kuota 2.009 yang didapatkan Bengkulu Tengah.
Setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beberapa waktu lalu sudah diminta untuk melakukan pendataan kebutuhan pegawai di setiap OPD.