Sisa Tuntutan Ganti Rugi Dewan Kaur Rp4 Miliar, Jaksa Ambil Langkah Ini

TGR DEWAN KAUR: Angsuran beberapa anggota dewan lainnya saat ini baru sekitar Rp2,8 miliar dari total TGR Rp6 miliar lebih. Artinya masih ada sisa kurang lebih Rp4 miliar TGR yang harus dilunasi oleh para anggota DPRD Kaur yang bersangkutan. RUSMANAFRIZAL--

Saat ini, sepenuhnya masalah tersebut sudah ditangani Kejari Kaur, dan sudah di minta pertanggungjawaban ke perseorangan oleh pihak Kejari. 

Sedangkan, pihak Sekretariat Dewan hanya melakukan pengawasan dan perekapan apabila ada anggota DPRD yang melakukan pengembalian kerugian negara tersebut. 

"Kita sekarang hanya pengawasan saja, semuanya sudah ke di arahkan ke perseorangan. Jadi kalau ada yang tidak mengembalikan, maka kebijakan dari Kejari jika ingin menaikan masalah ini ketahanan selanjutnya," terang Sekwan. 

Terpisah,  Inspektur Inspektorat Kabupaten Kaur Harika, SE, menerangkan untuk melaksanakan tindaklanjut

terkait temuan perjalanan dinas anggota DPRD Kabupaten Kaur tahun 2021 dan 2022 Pemkab Kaur menggandeng Kejari untuk melakukan  penyelesaian tuntutan ganti rugi atas temuan tersebut. 

Sebab dari tahun sebelumnya, pihak anggota DPRD Kabupaten Kaur tidak kunjung mengembalikan kerugian negara tersebut. 

"Audit terkait dana perjalanan dinas ini telah dilakukan dari tahun 2022 yang lalu. Karena tidak kunjung di bayarkan oleh yang bersangkutan maka menggandeng ke Kejari Kaur," terang Harika. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan