Sudah Pasti, UAS Tabligh Akbar di Bengkulu Selatan, Ini Rangkaiannya

ARAHAN: Sekda Bengkulu Selatan Sukarni Dunip sedang memberikan arahan kepada ASN. Foto: Dokumen/RB--

KOTA MANNA, KORANRB.ID - Upaya Pemkab Bengkulu Selatan mendatangkan Ustaz nasional Prof. H Abdul Somad Batubara Lc D.E.S.A Ph.D ke Bengkulu Selatan terwujud. Saat ini Pemkab Bengkulu Selatan tengah mempersiapkan rangkaian acara tersebut.

Kehadiran Ustaz ternama di Indonesia ini telah lama ditunggu-tunggu masyarakat Bengkulu Selatan.

Mengingat popularitas Ustad Abdul Somad Batubara, tak hanya dikenal oleh umat Islam di Indonesia, tetapi juga Muslim di manca negara, terutama di negera-negara tetangga Indonesia.

BACA JUGA: Harga Capai Rp150 Juta, Alat Pirolisis Hasilkan BBM 47 Liter Per Hari

Pemkab Bengkulu Selatan, berhasil memenuhi harapan masyarakat, merealisasikan janjinya mendatangkan Ustaz lulusan Al Azar Mesir tersebut.

Ustaz Abdul Somad yang juga dikenal dengan sebutan UAS, akan mengisi tabligh akbar, masih terkait peringatan HUT Kabupaten Bengkulu Selatan ke 75 tahun 2024.

Kepastian Ustaz Abdul Somad Batubara datang ke Kabupaten Bengkulu Selatan ini dibenarkan oleh Sekda Kabupaten Bengkulu Selatan Sukarni Dunip SP M.Si.

Dikatakan Sekda tahap persiapan menyambut Ustaz Abdul Somad Batubara sudah dilakukan oleh panitia.

Direncanakan Ustaz Abdul Somad Batubara berada di Bengkulu Selatan pada Minggu, 26 Mei hingga Senin, 27 Mei 2024.

BACA JUGA:2 Meninggal Dunia, DBD Mengganas di Bengkulu Selatan, Total 158 Kasus

"Benar dan kita sampaikan Ustaz Abdul Somad Batubara akan mengisi tabligh akbar di Lapangan Sekundang, Kota Manna," kata Sukarni.

Kedatangan Ustaz kondang Abdul Somad Batubara bersama tim diungkapkan Sekda bagian dari rangkaian HUT Bengkulu Selatan tahun 2024. 

Meskipun HUT Kabupaten Bengkulu Selatan telah berlangsung pada 8 Maret 2024 lalu, namun Pemkab Bengkulu Selatan tetap memeriahkan HUT dengan tabligh akbar bersama Ustaz nasional.

Lamanya jarak tabligh akbar dengan puncak perayaan HUT Bengkulu Selatan itu dijelaskan Sekda karena selama ini Pemkab Bengkulu Selatan menyesuaikan jadwal Ustaz Abdul Somad Batubara yang sangat padat.

Tag
Share