Ini Jenis Genre Musik yang Perlu Kamu Ketahui, Kamu Suka yang Mana?
Ini Jenis Genre Musik yang Perlu Kamu Ketahui, Kamu Suka yang Mana? (FOTO: Arie Saputra/koranrb.id)--
KORANRB.ID - Musik merupakan sebuah bahasa universal yang tak hanya digunakan sebagai hiburan.
Musik kadang juga bisa digunakan sebagai media dalam mencurahkan isi hati, berbagi kebahagian, menyampaikan aspirasi hingga berdakwah.
Setiap orang umumnya selalu menyukai musik, dengan berbagai cara menikmatinya.
Benar, musik pun bisa menjadi salah satu penyemangat bagi orang-orang untuk menjalani hari-harinya. Dan bagi kamu penikmat musik, ini genre-genre musik yang harus kamu ketahui:
1. Musik Klasik
Musik klasik merupakan salah satu genre musik yang memiliki kedalaman intelektual dan keindahan yang unik.
BACA JUGA:Mengapa di Jepang Banyak Rumah Kosong? Berikut Alasannya!
Musik ini sering kali dikenal oleh penikmatnya sebagai irama yang membawa ketenangan, karena biasanya dimainkan menggunakan instrumen-instrumen seperti piano, cello, biola, dan lainnya.
Beberapa contoh musik klasik yang legendaris hingga saat ini adalah karya-karya dari Wolfgang Amadeus Mozart, Ludwig van Beethoven, dan Frédéric Chopin.
Untuk di Indonesia, ada beberapa musisi Klasik yang cukup dikenal oleh para pecintanya, yakni Addie MS, Amir Pasaribu, Slamet Abdul Sjukur, dan lainnya.
2. Jazz
Hingga saat ini, belum ada penelitian pasti yang menjelaskan darimana asal-usul kata 'Jazz'.
BACA JUGA:Mengenal Aliran Musik Grunge yang Dipopulerkan Nirvana, Sukses Dikenal Melalui Album Nevermind
Namun berdasarkan informasi yang beredar, musik Jazz berasal dari komunitas Afrika-Amerika di New Orleans, Louisiana.
Musik ini terkenal dengan ekspresi khasnya yang melibatkan penggunaan akord kompleks, permainan yang mengalir (swing), dan penggunaan blue note (nada yang dimainkan sedikit melenceng dari nada standar).
Seiring berjalannya waktu, musik jazz telah berkembang menjadi banyak subgenre. Saat ini, terdapat sekitar 40 subgenre jazz yang meliputi Bebop, Swing, Vocal Jazz, Cool Jazz, World Fusion, dan Funk.
Di Indonesia, musisi Jazz yang cukup dikenal diantaranya Indra Lesmana, Maliq &D’Essentials, Tohpati, Balawan dan lainnya.
3. Blues
Genre musik Blues berasal dari Amerika Serikat, yang sebelumnya dipercaya muncul berasal dari tradisi yang berisikan musik pujian dan spiritual.
BACA JUGA:Ternyata Ada Loh Alat Musik Tradisional Bengkulu yang Diadopsi dari Bollywood, Ini Dia!
Musik Blues sering menggunakan pola call and response yang mirip dengan pengaturan di dalam liriknya. Pola ini menciptakan struktur seperti jawaban atas pertanyaan yang dinyanyikan dalam lagu.
Saat ini, musik Blues juga berperan sebagai media untuk menyampaikan bentuk protes terhadap pelanggaran hak asasi manusia dan isu-isu sosial lainnya.
Adapun contoh grup band dan musisi Blues kenamaan diantaranya The Rolling Stones, Blue, The Beatles, dan Led Zeppelin. Kalau untuk di tanah air ada Slank, Bluesmattes, dan Jakarta Blues Factory.
4. Pop
Musik pop merupakan salah satu genre yang paling digemari oleh banyak orang karena memiliki karakteristik nada dan lirik yang sederhana.
Selain itu, musik pop juga dikenal karena mudah dipahami dan mudah untuk dinyanyikan oleh pendengarnya.