Tak Disangka! Begini Manfaat Leunca Untuk Kesehatan
Manfaat buah leunca untuk kesehatan.--
KORANRB.ID - Leunca merupakan salah satu jenis sayuran yang masih termasuk ke dalam suku terong, dengan bentuk bulat kecil dan berwarna hijau.
Leunca sering digunakan sebagai bahan makanan tambahan dalam lalapan khas masyarakat Sunda, meski memiliki rasa yang pahit leunca menyimpan banyak nutrisi yang berguna untuk menunjang kesehatan tubuh.
Leunca memiliki beberapa kandungan seperti vitamin A, Zat Besi, vitamin C, vitamin B1, kalsium, Seng, fosfor, dan lainnya.
Dengan beragam nutrisi yang terkandung di dalamnya maka tak heran jika sayuran ini dinilai mampu mengatasi berbagai masalah pada kesehatan.
BACA JUGA:Pilwakot 2024, Suhartono Kembalikan Formulir Penjaringan ke PDI P dan Nasdem
Lalu, apa saja manfaat leunca untuk kesehatan? Berikut Kami merangkum beberapa manfaat leunca untuk kesehatan yaitu:
1. Menurunkan Panas.
Manfaat leunca yang pertama yaitu untuk menurunkan panas tubuh pada saat terserang demam, bagi yang sedang mengalami peningkatan suhu tubuh mengkonsumsi leunca adalah salah satu cara yang paling efektif untuk mengatasi hal tersebut.
Khasiat Leunca untuk menurunkan panas disebabkan karena Leunca mengandung zat bersifat antipiretik.
2. Menjaga Kesehatan Mata.
Manfaat Leunca Untuk kesehatan mata tak perlu diragukan lagi, hal itu karena kandungan vitamin A di dalamnya memiliki fungsi untuk merawat dan mengoptimalkan fungsi mata.
BACA JUGA:Cegah Diabetes, Ini 7 Manfaat Terong Ungu bagi Kesehatan
Karenanya mengkonsumsi leunca juga bisa memenuhi asupan vitamin A untuk menyehatkan mata.
Tapi, sebaiknya konsumsi dalam jumlah yang sewajarnya, sebab mengkonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung vitamin A juga tidak baik.