Rasakan Khasiat Jambu Biji Bisa Merawat Kulit dan Menjaga Kebugaran Tubuh, Ini Buktinya

Rasakan Khasiat Jambu Biji Bisa Merawat Kulit dan Menjaga Kebugaran Tubuh, Ini Buktinya--

KORANRB.ID - Jambu biji merupakan salah satu Buah yang mudah sekali didapatkan. Sebab banyak sekali pohon jambu biji bisa didapatkan didepan atau pekarangan rumah warga. 

Beruntunglah bagi orang yang suka atau sering mengkonsumsi buah jambu biji, sebab banyak sekali khasiat yang bisa dirasakan.

Jambu biji bisa membuat kulit tampak awet muda. Jambu biji kaya akan vitamin A, vitamin C, dan antioksidan seperti karoten dan likopen yang membantu melindungi kulit dari kerutan dan menghilangkan garis-garis halus. 

Itulah beberapa manfaat buah jambu biji untuk kesehatan tubuh. Meski bermanfaat, jangan mengonsumsinya berlebihan. 

BACA JUGA:Cegah DBD, Pemdes Padang Genteng Lakukan Fogging

Cara menggunakannya cukup mencampur tumbukan daun jambu biji dengan sedikit air dan mengoleskannya sebagai scrub pada hidung untuk menghilangkan komedo.

Daun jambu biji juga dapat menyingkirkan gatal-gatal di kulit karena mengandung senyawa yang dapat melawan alergi. 

Jika menderita jerawat dan bintik-bintik hitam di wajah, dapat mengambil beberapa daun jambu biji dan menumbuknya untuk membuat pasta halus. 

Bersihkan wajah dan oleskan tumbukan daun itu pada jerawat dan bintik-bintik hitam di wajah. Diamkan sampai agak kering dan bilas dengan air dingin. 

Jika rajin melakukan perawatan ini, maka dapat menyembuhkan jerawat di wajah.

Manfaat jambu biji lainnya adalah bisa melindungi dari sinar UV.

BACA JUGA:Cara Merawat dan Memperbaiki Rambut Ikal Agar Tidak Kering dan Kusam

Jambu biji mengandung dua kali lipat jumlah likopen yang juga terkandung dalam tomat. 

Likopen merupakan antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh sinar UV dan polusi lingkungan. Satu buah jambu menyediakan sekitar 2,9 gram likopen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan