Cegah Telur Cepat Busuk, Sebaiknya Simpan Di Kulkas atau Ruang Terbuka ? Ini Jawabannya

Cegah Telur Cepat Busuk, Sebaiknya Simpan Di Kulkas atau Ruang Terbuka ? Ini Jawabannya--

KORANRB.ID - Tidak sedikit dari kita saat akan memasak telur ayam ternyata sudah dalam kondisi busuk, alhasil hal tersebut membuat mubazir dan tidak membuat selera makan.

Timbul perdebatan bahwa kebusukan ini dipengaruhi oleh cara kita menyimpan telur.

Jadi bagaimana cara menyimpan dengan baik? apakah di kulkas atau sebaiknya dibiarkan diruang terbuka? ini penjelasaannya.

Menyimpan telur, baik di kulkas maupun tidak, sebenarnya tergantung pada beberapa faktor, termasuk di mana anda tinggal dan bagaimana telur tersebut ditangani sebelum anda membelinya.

Dibeberapa negara, sebaiknya telur memang disimpan didalam kulkas, karena banyak telur yang akan dijual dengan cara dicuci terlebih dahulu, sehingga dapat menghilangkan lapisan pelindung alami di cangkangnya. 

BACA JUGA:Cuaca Panas Picu Kulit Gelap dan Tidak Sehat, Sunblock Jadi Solusi Utama Mengatasinya

Setelah lapisan ini hilang, telur lebih rentan terhadap kontaminasi bakteri, seperti Salmonella.

Menyimpan telur di kulkas membantu mengurangi risiko pertumbuhan bakteri ini.

Menyimpan telur di kulkas memperlambat proses penuaan, sehingga telur tetap segar lebih lama.

Suhu rendah menghambat pertumbuhan mikroorganisme yang dapat menyebabkan telur menjadi busuk.

Namun jika telur tidak dicuci saat akan dijual, tentunya tidak terlalu masalah jika disimpan diruang terbuka.

Karena lapisan pelindung alami di cangkang tetap utuh.

Lapisan ini membantu melindungi telur dari bakteri, sehingga telur bisa disimpan pada suhu ruangan.

Secara umum, menyimpan telur di kulkas adalah pilihan yang lebih aman dan membantu memperpanjang masa kesegaran telur, terutama jika telur tersebut sudah dicuci. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan