9 Gelandangan Dikembalikan ke Keluarga

DATA: Tim Dinas Sosial Kota Bengkulu sedang mendata anak gelandagan.--istimewa

BENGKULU, KORANRB.ID – Sebanyak  9 orang gelandangan dikembalikan ke pihak keluarga oleh Dinas Sosial  Kota Bengkulu (Dinsos).

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bengkulu Dr. Sahat Marulitua Situmorang Ap, MM menjelaskan, mereka berasal dari Kota Bengkulu maupun dari luar Kota Bengkulu.

“Benar ada 9 gelandagan yang kita jangkau lalu kita kembalikan kepihak keluarga,” ungkap Sahat, Senin 4 Juni 2024.

Sebelum dipulangkan kepihak keluarga para gelandangan diinapkan di rumah singgah Dinsos.

BACA JUGA:Eks Pusat Kuliner Pantai Panjang Akan Jadi Kawasan KHAS

Di sana mereka diberikan arahan untuk tidak menajdi gelandangan lagi.

“Jadi tidak hanya dijangkau dan jemput saja, para gelandangan kita data.

Selain pendataan kita lakukan arahan perihal tidak boleh mengemis, dan Bengkulu bebas gelandangan,” jelas Sahat.

Dalam 9 orang gelandangan tersebut satu di antaranya oleh pihak Dinsos Kota Bengkulu diantar kembali ketempat asalnya yaitu Kabupaten Kepahiang.

BACA JUGA:Ahli Konstruksi Sebut Spesifikasi Laboratorium RSUD Curup Dikurangi

“8 anak kita pulangkan ke pihak keluarga di Kota Bengkulu, ada satu yang harus kita pulangkan ke luar derah yaitu Kepahiang,” ungkap Sahat.

Pada peristiwa pengembalian tersebut pihak Dinsos  Kota Bengkulu kordinasi dengan pihak Dinsos Kabupaten Kepahiang.

Di sanalah menemui halangan. Pihak keluarga mulanya tidak menerima kehadiran anaknya tersebut.

“Sebelum pemulangan kita kordinasi dulu sama pihak Dinsos Kabupaten Kepahiang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan